3. Biaya kuliah Telkom University
Biaya kuliah di Telkom University dibagi menjadi tiga komponen, yaitu Uang Partisipasi Penyelenggara Pendidikan (UP3), Sumbangan Dana Pengembangan Pendidikan Reguler (SDP2), dan Biaya Penyelenggara Pendidikan (BPP). Untuk UP3 dan SDP2 hanya dibayarkan satu kali saat menjadi mahasiswa baru, sementara BPP dibayarkan setiap semester baru.Untuk biaya pendidikan jalur reguler, UP3 yang harus dibayarkan berkisar antara Rp7 juta hingga Rp10 juta. Untuk SDP2, Rp4 juta hingga Rp15 juta, sedangkan untuk BPP berkisar Rp6 juta hingga Rp13 juta.
Di samping itu, terdapat jalur seleksi Undangan Seleksi Mitra (USM). Jalur ini memiliki biaya UP3 sekitar Rp7 juta hingga Rp20 juta , SDP2 berkisar Rp15 juta hingga Rp38 juta, dan BPP Rp7,5 juta hingga Rp18 juta.
4. Biaya Kuliah Universitas Islam Indonesia (UII)
Komponen biaya kuliah UII terdiri dari Dana Catur Dharma dan SPP. Besaran Dana Catur Dharma ditentukan berdasarkan nilai kelulusan calon mahasiswa baru dari Paper Based Test (PBT) yang diselenggarakan oleh kampusPBT ini terdiri dari dua jenis yaitu PBT Potensi dan PBT Mandiri. Dikutip dari laman UII, perkiraan biaya kuliah UII berkisar Rp30 juta hingga Rp190 juta.
5. Biaya Kuliah Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UYM)
Komponen biaya kuliah UMY terbagi atas biaya SPP tetap dan biaya per semester. Biaya SPP tetap berkisar di angka Rp2,5 juta hingga Rp9 juta.Kemudian untuk biaya per semester memiliki besaran yang berbeda-beda tergantung jurusannya. Namun besarannya tetap berada pada kisaran Rp7 juta hingga Rp106 juta.