Parfum bisamembuat bau badan, (foto:ctvnews.ca)
Parfum bisamembuat bau badan, (foto:ctvnews.ca)

9 Penyebab Bau Badan

Rona kesehatan
02 September 2015 13:26
medcom.id, Jakarta: Sebenarnya keringat manusia itu tidak bau. Studi baru menemukan bahwa keringat beraroma tidak sedap disebabkan oleh bakteri dalam tubuh yang tercampur dengan keringat. 
 
Saat tubuh dehidrasi, secara otomatis Anda akan memancarkan bau yang menyengat. Karena, dehidrasi merupakan penyebab utama keringat berbau tidak sedap. Selain itu, masih banyak faktor yang menyebabkan keringat Anda menjadi bau, dan berikut di antaranya.
 
1. Stres
Ketika stres, seseorang pasti akan berkeringat. Selama ini tubuh melepaskan hormon yang disebut kortisol yang dengan pakaian dan bakteri maka menyebabkan tubuh beraroma tidak sedap.

Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


2. Pakaian
Kain sintetis tidak dapat menyerap keringat dengan baik seperti halnya kain katun. Jadi, bila Anda cenderung berkeringat, hindari pakaian rayon dan polister. Karena itu juga malah akan membuat Anda berkeringat lebih banyak yang pada akhirnya pakaian yang Anda kenakan berbau busuk.
 
3. Parfum
Parfum didesain untuk membuat setiap orang wangi. Sayangnya, ada beberapa parfum yang tidak memiliki sifat anti bakteri. Alih-alih wangi, bakteri mulai tubuh lebih banyak pada kulit yang menyebabkan bau badan bila Anda memilih parfum yang salah.
 
4. Obat
Kebiasan rutin meminum obat tertentu juga memiliki efek yang buruk pada bau tubuh yang berkeringat lebih banyak. Bahan kimia dalam pil tersebut membuat Anda bau keringat.
 
5. Kurang nutrisi
Saat tubuh kekurangan nutrisi, sudah jelas keringat Anda akan bau. Dan salah satu nutrisi yang berperan penting dalam hal ini adalah magnesium.
 
6. Karbohidrat rendah
Faktor lain yang menyebabkan keringat bau adalah karbohidrat yang rendah. Mulai sekarang pastikan Anda makan karbohidrat yang cukup. Itu bisa didapatkan dari nasi, roti, talas, dan kentang.
 
7. Permen
Selain bikin gemuk, makan banyak permen bisa berdampak pertumbuhan ragi yang berlebih. Ragi-ragi ini akan mengubah gula menjadi seperti bentuk alkohol. Sehingga tubuh akan memancarkan bau busuk melalui keringat.
 
8. Tidak mandi
Mandilah minimal dua kali sehari agar bakteri di tubuh bisa dibersihkan. Studi lain menunjukkan jika Anda menahan buang air besar atau sistem pencernaan bermasalah maka racun-racun tersebut akan dilepaskan melalui pori-pori yang menyebabkan keringat beraoma tak sedap.
 
9. Makanan pedas
Hati-hati dalam mengonsumsi makanan pedas sebab itu salah satu alasan lain yang mengakibatkan bau keringat. (Sumarni/ Boldsky)
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

(LOV)


social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif