FITNESS & HEALTH

3 Berita Terpopuler Gaya: Gondongan Hingga Dampak Sering Stalking Mantan

Yatin Suleha
Minggu 27 Oktober 2024 / 06:37
Jakarta: Penyakit gondongan yang ditandai dengan pembengkakan pipi dan demam, kembali merebak di Kota Kediri, Jawa Timur. Berdasarkan data dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Kediri, kasus gondongan tercatat naik signifikan dalam beberapa bulan terakhir.

Pada September 2024, jumlah kasus mencapai 133, sementara hingga pertengahan Oktober sudah tercatat 81 kasus baru dengan mayoritas menyerang anak-anak dan remaja berusia di bawah 15 tahun.

Kasi Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Menular (P2P) Dinas Kesehatan Kota Kediri, Hendik Suprianto, mengatakan peningkatan kasus ini mulai terlihat sejak Mei 2024, ketika terdapat enam kasus.

"Pada bulan-bulan berikutnya, terjadi peningkatan kasus secara bertahap dan mencapai puncaknya pada September,” kata Hendik. Berikut ini, Medcom.id/gaya merangkum berita menarik yang terjadi sepanjang Sabtu, 26 Oktober 2024:
 

1. Kasus Gondongan Tiba-tiba Naik Signifikan, Simak Gejala hingga Pengobatannya


Gondongan adalah peradangan kelenjar ludah di bagian samping wajah (parotis) akibat infeksi virus. Kondisi ini ditandai dengan pembengkakan pada sisi wajah di bawah telinga. Gondongan dapat menular dan umumnya diderita oleh anak-anak berusia lima sampai sembilan tahun.

Kelenjar parotis, yang terletak di bawah telinga, berfungsi untuk memproduksi air liur. Gondongan terjadi ketika kelenjar parotis mengalami peradangan akibat infeksi virus dari golongan paramyxovirus. Virus tersebut dapat dengan mudah menyebar ke orang lain melalui percikan ludah atau air liur yang keluar mulut atau hidung.

Gejala gondongan biasanya baru akan muncul 12–25 hari setelah terinfeksi virus. Gondongan ditandai dengan pembengkakan kelenjar parotis, atau pembengkakan di bawah telinga, dan gejala penyakit infeksi.



Selengkapnya klik di sini
 

2. Gandeng DJ Winky, MEN/O/LOGY Luncurkan Rangkaian Perawatan Pribadi Wajah dan Rambut Khusus Pria


Berdasarkan survei MEN/O/LOGY Index 2024, sebanyak 34,7% pria Indonesia mengalami masalah hair loss. Hal ini menyita perhatian para pria, mengingat hampir seluruh atau 96,7% pria menganggap bahwa rambut memberikan pengaruh signifikan terhadap penampilan dan kepercayaan diri mereka.

Melihat tingginya kebutuhan ini, perawatan signature treatment hadir sebagai solusi untuk pria yang ingin mengatasi kebotakan dan meningkatkan kesehatan kulit wajah. Yang terkini dan diangkat dari sebuah kolaborasi adalah perawatan We Never Gets Old - Winky Treatment.

Perawatan ini merupakan kolaborasi antara DJ Winky Wiryawan dengan MEN/O/LOGY by ZAP. Perawatan yang fokus pada kobatakan dan permasalahan kulit pria ini resmi diluncurkan pada Kamis 24 Oktober 2024, di MEN/O/LOGY Pondok Indah.



Selengkapnya klik di sini
 

3. Sering Stalking Mantan? Lakukan 7 Cara Ini Untuk Hentikan Kebiasaannya


Stalking mantan kekasih merupakan kebiasaan yang merusak, menguras emosi, dan menghambat seseorang untuk move on. Untuk menghentikan kebiasaan ini, ada beberapa cara yang bisa dilakukan.
 
Mengintip kehidupan mantan melalui media sosial mungkin tampak tidak berbahaya, nyatanya jika dilakukan secara terus-menerus dapat menimbulkan sejumlah dampak buruk bagi kesehatan mental.
 
Oleh karenanya, cobalah berhenti stalking mantan demi kebahagiaan dan kesejahteraan diri sendiri.



Selengkapnya klik di sini

Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(TIN)

MOST SEARCH