Akun Facebook Agustina Pratiwi ikut membagikan video tersebut pada Kamis, 23 September 2021. Akun itu mengunggah video dari situs YouTube yang disertai narasi sebagai berikut:
"VIRAL IKAN HIU GIGIT KABEL BAWAH LAUT
Sebabkan Indihome dan Telkomsel Gangguan"
Benarkah demikian? Berikut cek faktanya.
![[Cek Fakta] Video Ikan Hiu Gigit Kabel Bawah Laut Penyebab Gangguan Internet IndiHome dan Telkomsel? Begini Faktanya](https://cdn.medcom.id/images/library/images/Screen%20Shot%202021-09-24%20at%2017_28_18.png)
Penelusuran:
Dari hasil penelusuran, klaim bahwa penyebab gangguan layanan internet IndiHome dan Telkomsel karena ikan hiu yang menggigit kabel jaringan bawah laut adalah salah. Faktanya, video yang beredar dalah peristiwa lama yang terjadi pada 2014.
Kejadian tersebut pernah diberitakan TheGuardian pada tahun 2014. Diketahui kamera pengawas bawah air Google menampilkan hiu yang menggigit kabel. Seorang manajer produk cloud mengatakan bahwa Google bekerja keras bersama dengan perusahaan mitra pada kabel di seluruh Pasifik untuk mencegah kerusakan.
Menurut The Guardian, Hiu tertarik pada medan magnet yang diciptakan oleh tegangan tinggi yang dibawa melalui kabel, yang menyerupai yang dibuat oleh ikan.
Baca Juga:[Cek Fakta] Internet akan Mati Total pada 24-30 September 2021 karena Perbaikan Kabel Bawah Laut? Ini Faktanya
![[Cek Fakta] Video Ikan Hiu Gigit Kabel Bawah Laut Penyebab Gangguan Internet IndiHome dan Telkomsel? Begini Faktanya](https://cdn.medcom.id/images/library/images/Screen%20Shot%202021-09-24%20at%2017_40_12.png)
Sementara itu,Dilansir Detik, belum diketahui secara pasti apa penyebab gangguan IndiHome yang terjadi pada kabel laut Jasuka tersebut. Telkom melalui Vice President Corporate Communication Telkom, Pujo Pramono hanya menyebutkan bahwa gangguan teridentifikasi berasal dari titik sekitar 1,5 kilometer lepas pantai Batam pada kedalaman 20 meter bawah permukaan laut.
"Dengan diketahuinya titik gangguan, kami segera mempersiapkan upaya perbaikan agar secepatnya infrastruktur tersebut dapat segera berfungsi normal," jelasnya.
Baca Juga:[Cek Fakta] Gangguan Massal Internet se-Indonesia karena Operator Selular Kena Hack? Begini Faktanya
Kesimpulan:
Klaim bahwa penyebab gangguan layanan internet IndiHome dan Telkomsel karena ikan hiu yang menggigiy kabel jaringan bawah laut adalah salah. Faktanya, video yang beredar dalah peristiwa lama yang terjadi pada 2014.
Informasi ini jenis hoaksfalse context(konteks keliru).False contextadalah sebuah konten yang disajikan dengan narasi dan konteks yang salah. Biasanya, false context memuat pernyataan, foto, atau video peristiwa yang pernah terjadi pada suatu tempat, namun secara konteks yang ditulis tidak sesuai dengan fakta yang ada.
![[Cek Fakta] Video Ikan Hiu Gigit Kabel Bawah Laut Penyebab Gangguan Internet IndiHome dan Telkomsel? Begini Faktanya](https://cdn.medcom.id/images/library/images/WhatsApp%20Image%202020-08-07%20at%2018_30_14-3(150).jpeg)
Referensi:
https://www.theguardian.com/technology/2014/aug/14/google-undersea-fibre-optic-cables-shark-attacks
https://www.detik.com/edu/edutainment/d-5735427/viral-video-hiu-gigit-kabel-jadi-penyebab-gangguan-indihome-ini-faktanya
*Kami sangat senang dan berterima kasih jika Anda menemukan informasi terindikasi hoaks atau memiliki sanggahan terhadap hasil pemeriksaan fakta, kemudian melaporkannya melalui surel cekfakta@medcom.id atau WA/SMS ke nomor 082113322016
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News