Dilansir dari WebMD, secara umum, hindari bahan makanan di barisan rak, jika salah satu dari hal-hal ini muncul pada daftar bahan label makanan. Di antaranya, lemak trans, garam, dan gula.
1. Lemak trans
Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?
Kandungan ini buruk untuk Anda dan dapat ditemukan dalam camilan kemasan, seperti kue kering, kue, kerupuk, dan beberapa jenis margarin. Maka demikian, bacalah fakta nutrisi untuk melihat semua lemak dalam produk.
Makanan lain yang sering dipenuhi dengan lemak trans, yaitu biskuit, sandwich, popcorn, permen berisi krim, donat. Selain itu, makanan cepat saji goreng dan pizza beku.
2. Garam
Terlalu banyak natrium dapat membantu meningkatkan tekanan darah. Anda mungkin sudah tahu untuk tidak mengonsumsi sup kaleng terlalu banyak dan makanan ringan yang asin.
Hal tersebut termasuk juga berada dalam roti, potongan daging dingin, pizza, sejumlah ayam, dan beberapa sandwich atau makanan cepat saji. Betapa seringnya natrium berlebih yang ditemukan dalam makanan beku.
Jika ragu, bacalah label lebih teliti lagi sebelum membelinya. Cobalah untuk tidak mengonsumsi bahan makanan yang memiliki kandungan natrium lebih dari 2.300 hingga 2.400 miligram per hari.
3. Gula
Ya, rasa gula sangat enak. Tetapi, terlalu banyak mengonsumsi gula dapat menyebabkan masalah dengan penambahan berat badan, penyakit jantung, dan diabetes, erta kolesterol.
Memang lebih mudah diucapkan daripada dilakukan, tetapi cobalah membatasi berapa banyak yang Anda makan dan minum dengan kandungan gula. Terutama, soda, teh manis, permen, kue, dan es krim.
Tahukah Anda bahwa gula ditambahkan pada makanan yang bahkan mungkin tidak Anda pikirkan, seperti dari saus spageti, hingga makanan cepat saji? Itu juga termasuk dalam banyaknya saus tomat.
Solusinya, baca label sebelum membeli. Sementara itu, ada tambahan gula umum yang perlu Anda ketahui. Di antaranya, gula merah, pemanis jagung dan sirup, dekstrosa dan fruktosa, konsentrat jus buah, glukosa, sirup jagung fruktosa tinggi, laktosa, maltosa, juga sukrosa.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News(YDH)
