Ilustrasi. Unsplash
Ilustrasi. Unsplash

Yuk Jaga Kesehatan Ginjal dengan 5 Makanan Ini

Rona kesehatan ginjal Makanan makanan sehat
Medcom • 22 Oktober 2023 14:19
Jakarta: Ginjal adalah organ vital dalam tubuh yang berperan penting dalam menyaring racun dalam tubuh dan dapat menjaga keseimbangan cairan. Menjaga kesehatan ginjal sangat penting untuk kesejahteraan kita.
 
Dilansir dari Indotren, berikut beberapa makanan yang sebaiknya Anda konsumsi untuk menjaga kesehatan ginjal Anda. .

1. Air putih

Kunci utama untuk menjaga kesehatan ginjal adalah minum air yang cukup. Air membantu menyaring racun dari tubuh dan mencegah pembentukan batu ginjal. Minumlah 8 gelas air sehari untuk membantu menjaga kesehatan ginjal.

2. Sayuran hijau

Sayuran berdaun hijau seperti bayam, kale, dan Swiss chard kaya akan vitamin dan mineral yang mendukung kesehatan ginjal. Makanan ini juga rendah oksalat, yang dapat membantu mencegah pembentukan batu ginjal.

3. Alpukat

Alpukat mengandung lemak sehat dan antioksidan yang baik untuk kesehatan ginjal. Lemak tak jenuh tunggal dalam alpukat dapat membantu mengurangi peradangan.

4. Bawang putih

Bawang putih adalah makanan yang mengandung senyawa sulfur yang membantu membersihkan ginjal. Bawah putih juga memiliki sifat antibakteri.

5. Ikan berlemak

Ikan berlemak seperti salmon, mackerel, dan trout mengandung asam lemak omega 3 yang dapat membantu mengurangi peradangan dan mendukung kesehatan ginjal. (Nabila Ramadhanty Putri Darmadi)
 
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Medcom.id

(SUR)


social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif