Langit Musik hadir dalam ekosistem PlayUp yang menyediakan jutaan katalog musik resmi. Dengan katalog lagu yang beragam, Langit Musik memastikan bahwa setiap lagu yang diputar di tempat usaha telah berlisensi dan secara resmi memberikan kontribusi royalti kepada musisi, pencipta lagu, dan pemilik hak cipta.
"PlayUp by langit Musik hadir dengan teknologi audio pintar yang memudahkan pelaku usaha memutar musik legal sekaligus berkontribusi terhadap sistem royalti nasional,” kata CEO PlayUp, Pascal lasmana di Lippo Mall Nusantara, Jakarta, Jumat, 9 Mei 2025.
Pascal menyebut misi PlayUp begitu sederhana, yakni memastikan setiap lagu yang diputar di ruang publik membawa manfaat bagi penciptanya, dan tetap mudah diakses bagi pelaku usaha.
| baca juga: Piyu Sindir VISI soal Royalti, Fadly Padi Tak Terima: Saya Punya Harga Diri! |
Platform yang dikembangkan kurang lebih lima tahun lamanya ini melibatkan sumber daya anak bangsa dalam pengembangannya. Dengan kemudahan penggunaan dan transparansi dalam pendistribusian royalti, PlayUp menjamin setiap dana yang dihimpun akan disalurkan kepada pihak-pihak yang berhak mendapatkannya.
Sebagai solusi musik latar yang legal, PlayUp by Langit Musik turut mendapat dukungan dari Kementerian Ekonomi Kreatif (kemenekraf) dan Lembaga Manajemen Kolektif Nasional (LMKN) yang menangani pengumpulan royalti penggunaan karya cipta dan musik sesuai dalam UUD nomor 28 tahun 2014 tentang Hak Cipta.
PlayUp by Langit Musik juga sudah bekerja sama dengan sejumlah deretan musisi ternama Tanah Air seperti Bams, Marcell, Oslo Ibrahim, Eros Tjokro, Jeje, Rayremar, Bertrand Onsu, Anggis, dan beberapa musisi lainnya yang karyanya telah tersedia di PlayUp by Langit Musik.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id