Sebelum pembacaan vonis, Icad Alghani, tampak menghadiri wawancara spontan dengan awak media di PN Jakarta Selatan. Ia berharap hakim akan memberikan vonis yang adil kepada Nikita Mirzani dan asistennya, Ismail Marzuki.
“Harapannya, semoga mendapatkan vonis yang seadil-adilnya,” ucapnya sambil menahan rasa sedih.
Icad mengaku bahwa ia menganggap Ami dan Mail (panggilan akrab Nikita dan Ismail) sebagai bagian dari keluarganya. Ia juga bersaksi kalau dua orang ini yang menolongnya hingga bisa memulai perjalanan di industri hiburan Ibukota.
“Pokoknya… Nikita Mirzani dan Ismail Marzuki sudah aku anggap ibu dan kakak aku sendiri. Aku bersaksi, kalau misalnya minta contoh orang yang udah ditolong, aku yang bukan siapa-siapa sampai kalian tahu aku, itu berkat mereka,” tutur Icad.
Lanjutnya, “Jadi, aku mohon doanya. Mereka orang baik.”
Di kesempatan yang sama, sahabat Nikita Mirzani ini juga mengungkap anak-anak Nikita—Azka dan Arkana—sudah diurus dirinya dan manajer Nikita, Dhea Hanifah. Mereka berkoordinasi selama proses persidangan masih berlanjut.
“Anak-anak juga yang urus aku sama Kak Dhea (Hanifah). Jadi, bolak-balik kita tek-tokan,” ungkapnya.
Ketika ditanya tentang kebaikan yang dilakukan oleh Nikita dan Ismail kepada Icad, ia mengaku bahwa mereka yang memberikan kesempatan kepadanya untuk meniti karier di Jakarta. Meski sempat ragu, Nikita selalu menyokong mimpi Icad untuk berkarier di dunia hiburan Tanah Air.
“Kebaikan itu gak semuanya tentang materi. Tapi, aku ngerasain dibawa dari Bandung ke Jakarta sama Kak Mail dan Kak Niki untuk kerja, ‘Ayo, lu kariernya di Jakarta. Lu di dunia entertainment, lu bisa’,” kenangnya.
Nikita memiliki pengaruh yang sangat besar di hidup Icad sehingga ia bersumpah bahwa ia tidak akan bisa menjadi dirinya yang sekarang tanpa bantuan artis itu.
“Kalau misalnya ditanya kebaikan Niki apa, aku kalau enggak ada Nikita, enggak ada Mail, aku enggak jadi aku yang sekarang. Aku mungkin gak akan bisa hidup sampai sekarang,” tuturnya dengan suara bergetar.
Di akhir wawancara, ia hanya meminta doa dari awak media untuk pembacaan vonis Nikita selanjutnya. Icad Alghani juga mengaku ia akan terus berada di sisi Nikita Mirzani dan Ismail Marzuki selama sidang masih berlangsung.
“Jadi, aku minta ketulusan doa dari temen-temen. Semoga vonisnya bisa adil dan baik,” tutup Icad.
(Nyimas Ratu Intan Harleysha)
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id