FITNESS & HEALTH

Menjaga Kebersihan dan Ventilasi yang Baik Bantu Saat Baru Pulih dari Sakit

Yatin Suleha
Kamis 09 Oktober 2025 / 06:05
Jakarta: Membersihkan rumah setelah masa sakit adalah langkah penting yang sering kali terlupakan oleh banyak keluarga.

Ketika anggota keluarga mulai pulih, fokus biasanya beralih ke pemulihan individu tanpa menyadari bahwa lingkungan sekitar juga perlu dibersihkan secara menyeluruh agar kuman dan virus tidak terus bertahan dan menyebar kembali.

Membersihkan rumah dengan cara yang tepat tidak hanya membantu menghilangkan racun dan kuman, tetapi juga menciptakan suasana yang lebih sehat dan nyaman untuk seluruh anggota keluarga.

 

Dilansir dari Parents, berikut ini adalah beberapa tips penting untuk membersihkan rumah dan menjaga kesehatan keluarga agar proses pemulihan berjalan lebih optimal.
 

1. Pembersihan mendalam



(Membersihkan rumah dengan cara yang tepat tidak hanya membantu menghilangkan racun dan kuman, tetapi juga menciptakan kenyamanan untuk seluruh anggota keluarga. Foto: Ilustrasi/Pexels.com)

Zaid Fadul, MD, FS, FAAFP yang juga CEO Bespoke Concierge menyarankan untuk fokus membersihkan area yang sering disentuh seperti pegangan pintu, saklar lampu, telepon, perlengkapan kamar mandi, dan remote control.

Ia menggunakan pembersih dasar atau disinfektan yang aman, seperti purell yang efektif dan rendah toksisitas. Permukaan lembut seperti bantal, boneka, dan selimut juga perlu dicuci secara rutin.

Uma Darji, MD, dokter keluarga bersertifikat di North Carolina menambahkan pentingnya menggunakan disinfektan yang aman untuk anak-anak dan membiarkannya meresap sesuai waktu yang direkomendasikan.

Semua perlengkapan tidur, handuk, dan mainan kesayangan sebaiknya dicuci dengan air panas. Permukaan seperti sofa, selimut, dan karpet bisa dibersihkan dengan vacuum cleaner atau pembersihan uap jika memungkinkan.
 

2. Ingatkan anak-anak tentang kebersihan


Dr. Steven Goldberg Direktur Medis di HealthTrackRX menekankan bahwa “higiene tangan adalah metode pengendalian infeksi yang paling penting di rumah.”

Semua anggota keluarga harus sering mencuci tangan dengan sabun dan air selama minimal 20 detik. Jika tidak memungkinkan, pembersih tangan berbasis alkohol dengan kadar minimal 60% bisa digunakan.

Dr. Fadul juga mengingatkan pentingnya mencuci tangan setelah membersihkan dan menggunakan “metode vampir” yaitu batuk atau bersin ke siku. Kadang-kadang, karantina ringan dengan memisahkan anak yang sakit dapat membantu mengurangi penyebaran kuman.

 

3. Ventilasi yang baik


Dr. Fadul menyarankan membuka jendela agar udara segar mengalir di dalam rumah, karena ventilasi yang baik sangat membantu mengurangi kuman di udara.

Jika membuka jendela tidak memungkinkan, penggunaan kipas angin atau pembersih udara seperti HEPA filter sangat dianjurkan.

Dr. Darji juga melakukan “fresh air flush” dengan membuka jendela selama 15-20 menit untuk mengganti udara kotor dengan udara segar.
 

Secillia Nur Hafifah

Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(TIN)

MOST SEARCH