FITNESS & HEALTH

3 Berita Terpopuler Gaya: Kebiasaan Jaga Kesehatan Mata Hingga Anak Kebanyakan Magnesium

Yatin Suleha
Senin 26 Januari 2026 / 06:05
Jakarta: Mata bekerja tanpa henti sejak bangun tidur sampai tidur lagi. Di era yang didominasi oleh layar digital, polusi, dan gaya hidup serba cepat, masalah mata pun muncul lebih awal dari sebelumnya.
 
Menurut Centers for Disease Control and Prevention (CDC) Amerika Serikat, yang dikutip Hindustan Times, sebagian besar masalah penglihatan dapat ditunda atau bahkan dicegah dengan mengikuti beberapa kebiasaan harian sederhana. 

Berikut ini, Medcom.id/gaya merangkum berita menarik yang terjadi sepanjang Minggu, 25 Januari 2026:
 

1. 10 Kebiasaan untuk Jaga Kesehatan Mata hingga 30 Tahun ke Depan


Salah satu kebiasaan untuk menjaga kesehatan mata yaitu diet kaya nutrisi adalah dasar kesehatan mata jangka panjang. Dokter mata Dr. Neeraj Sanduja dari Viaan Eye Centre menyarankan mengonsumsi sayuran seperti bayam dan kale, buah-buahan berwarna cerah, kacang-kacangan, biji-bijian, telur, serta ikan berlemak.
 
Pasalnya, jenis makanan yang disebutkan mengandung nutrisi seperti vitamin A, C, E, zinc, lutein, zeaxanthin, dan asam lemak omega-3. Semua itu dapat membantu melindungi dari degenerasi makula terkait usia dan mata kering.



Selengkapnya klik di sini
 

2. 5 Tips Sat-set Siapin Kehamilan di Usia 35 Tahun Biar Tetap Strong & Sehat


Di era modern ini, semakin banyak wanita yang memilih untuk merencanakan kehamilan di usia yang lebih matang, mungkin setelah membangun karier, mencapai stabilitas finansial, atau bahkan setelah pengalaman hidup yang lebih luas.

Namun, hamil di usia ibu yang lebih tua biasanya di atas 35 tahun bukanlah hal yang sederhana karena tubuh wanita mengalami perubahan alami seiring bertambahnya usia, seperti penurunan jumlah sel telur yang berkualitas dan peningkatan risiko komplikasi kesehatan.

Meskipun tantangan ini terdengar menakutkan, banyak wanita berhasil hamil dan melahirkan bayi yang sehat dengan pendekatan yang tepat, seperti mengadopsi gaya hidup sehat, berkonsultasi dengan dokter spesialis.

Selengkapnya klik di sini
 

3. Magnesium Emang Bagus, Tapi Kalau Kebanyakan Buat Anak Gimana?


Magnesium adalah salah satu mineral penting yang dibutuhkan tubuh manusia untuk menjalankan berbagai fungsi vital, seperti membantu otot dan saraf bekerja dengan baik, menjaga kekuatan tulang, serta mendukung sistem kekebalan tubuh.

Tubuh menggunakan mineral penting ini untuk menjaga tulang kuat dan ritme jantung stabil. Magnesium juga mendukung sistem kekebalan tubuh dan membantu menjaga fungsi otot dan saraf.

Pada anak-anak, magnesium memainkan peran krusial dalam proses pertumbuhan dan perkembangan, karena ia membantu tubuh memproduksi energi, mengatur detak jantung, dan bahkan mendukung fungsi otak agar anak bisa belajar dan berkonsentrasi dengan optimal.
 


Selengkapnya klik di sini

Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

(TIN)

MOST SEARCH