FITNESS & HEALTH

Penghargaan 'The Queen of Stem Cell' di Singapura, Prof. Deby Vinski Harumkan Nama Bangsa

Yatin Suleha
Selasa 04 Juli 2023 / 08:05
Jakarta: Malam penghargaan untuk para wanita paling inspiratif dan berprestasi di dunia diadakan pada Sabtu 24 Juni lalu. Bertempat di Marina Bay Sands Hotel, Singapura, Global Women Empowerment Summit 2023 musim ke-7 sukses diselenggarakan.

Hal ini untuk mengakui pencapaian secara global dan kinerja teladan para wanita di berbagai bidang yang berasal dari berbagai belahan dunia. 

Dalam malam award ini, suatu kebanggaan bagi dunia kedokteran Indonesia karena Prof. dr. Deby Vinski, M.Sc, Ph.D. yang biasa juga dikenal dengan sebutan the Queen of Stem Cell mendapat penghargaan “Global Women Empowerment Icons 2023" dalam bidang “Exceptional Woman in Stem Cell Industry”. 

Hal ini membuktikan bahwa ilmu stem cell yang dimiliki Indonesia sangat dihargai dan diperhitungkan di mata dunia international.

Prof. Deby yang merupakan Owner dan Founder dari Vinski Tower & Celltech Stem Cell Centre yang berada di Vinski Tower Jakarta, merasa ini merupakan sebuah pencapaian yang baik dan berharap stem cell akan menjadi pengobatan utama di masa depan. 


(Prof. dr. Deby Vinski M.Sc Ph.D & Her Highness Sheikha Jawaher Bint Khalifa Al Khalifa - Putri Bahrain. Foto: Dok. Istimewa)

Terbukti melalui banyak jurnal penelitian bahwa stem cell dapat mengobati lebih dari 80 jenis penyakit degenerative. Dan Prof. Deby juga salah satu ilmuwan yang aktif menerbitkan jurnal penelitian terkait stem cell itu sendiri.

Selain itu CEO dari Vinski Tower dan juga Founder dari Love Humanity NCV yaitu dr. Natasha Vinski Borneo, MBA juga mendapat penghargaan dalam bidang bisnis Aviasi. Acara ini juga disemarakkan oleh kehadiran Her Highness Sheikha Jawaher Bint Khalifa Al Khalifa - Putri Bahrain.
 

Fakta tentang darah tali pusat


Dalam paparan dr. Rizki Pradana Tamin via Alodokter menyebutkan baha darah tali pusat mengandung banyak sel punca atau stem cells yang berperan dalam perkembangan berbagai jaringan, organ, dan sistem tubuh. Sel punca yang terdapat pada setiap bagian tubuh ini dapat berubah dan bertumbuh menjadi tipe sel lain.

Melalui proses transplantasi sel punca, sel-sel tubuh yang sudah rusak karena penyakit dapat digantikan dengan sel punca agar terjadi regenerasi sel tubuh. Inilah alasan mengapa darah tali pusat bayi disebut-sebut bisa digunakan untuk menyembuhkan berbagai penyakit.

Meski lebih dulu dikenal sebagai bagian dari terapi estetika antiaging, manfaat sel punca hingga kini terus diteliti dan dikembangkan sebagai solusi untuk mengatasi berbagai gangguan kesehatan, seperti penyakit jantung, penyakit Alzheimer, diabetes, radang sendi, cedera otak, stroke, hingga kanker.


(Darah pada tali pusat diyakini mengandung sel punca yang berpotensi menyembuhkan berbagai penyakit. Video: Dok. Instagram Celltech International/@celltechstemcellcentre)

Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(TIN)

MOST SEARCH