FAMILY

4 Ide DIY Mainan untuk Anak

Kumara Anggita
Kamis 20 Mei 2021 / 13:00
Jakarta: Memberikan anak mainan bisa membuatnya senang sekaligus belajar. Tidak perlu beli yang mahal, kamu bisa DIY atau membuat sendiri di rumah dengan kreativitasmu.

Melansir dari Artsy Craftsy Mom, ada beberapa ide yang bisa kamu coba. Pilihlah mana yang bisa kamu buat dan akan disukai anakmu tentunya!

 

1. Puzzle bentuk karton


Kamu bisa buat puzzle berbentuk bagus dari benda-benda yang ada di sekitar rumahmu. Jika kamu memiliki kardus dan tutup botol atau benda lain yang serupa, kamu sudah siap membuat game yang menyenangkan ini untuk balita atau anak prasekolah.


(Foto: Dok. Artsycraftsymom.com)

 

2. Boneka dinosaurus


Dinosaurus adalah mainan klasik untuk anak laki-laki dari segala usia. Biarkan anak bermain dengan dinosaurus yang dia buat sendiri. Ini adalah cara yang bagus untuk mengajarkan anak menjahit.


(Foto: Dok. Artsycraftsymom.com)

 

3. Mainan makanan


Mainan pura-pura adalah yang terbaik dan kamu bisa membuatnya sendiri dari tutorial yang ada di YouTube. Kamu bisa buat sandwich , pasta, donat, pai, atau sushi dari kertas. Anak pasti akan semangat!


(Foto: Dok. Artsycraftsymom.com)

 

4. Boneka hewan ternak yang dicetak


Apa yang bisa lebih menyenangkan daripada pertunjukan boneka hewan? Ya, pertunjukan boneka hewan ternak! Mainan ini memberi anak-anak kesempatan untuk meneriakkan semua suara hewan favorit mereka dan menciptakan beberapa situasi lucu dengan hewan.  Kamu hanya butuh kertas yang diprint bentuk hewan, stik, dan lem.


(Foto: Dok. Artsycraftsymom.com)


Selamat mencoba!


Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(yyy)

MOST SEARCH