Jakarta: Namun, karena kehamilan memang membawa perubahan pada kulit wajah dan tubuh, jangan lupa untuk konsultasikan dengan dokter mengenai kandungan skincare apa saja yang boleh digunakan dan produk yang aman.
Tetap boleh menggunakan skincare merupakan kabar bahagia bagi bumil. Pasalnya meski hamil, para wanita pasti masih ingin merawat kulitnya biar tetap glowing dan sehat.
Nah, menurut konsultan dermatologis, Dr Alexis Granite melalui Elle, bumil boleh tetap menggunakan skincare, tapi yang sederhana.
Baca juga: Daftar 21 Produk Kosmetik yang Tidak Sesuai Data Notifikasi BPOM
"Itu cara terbaik untuk membantu menghindari potensi reaksi atau sensitivitas kulit. Pilihlah pelembap yang kaya untuk tubuh, pembersih berbusa yang lembut, pelembap, dan SPF untuk wajah," paparnya.
"Selain itu, pertimbangkan untuk menggunakan produk yang mengandung asam azelaic, yang efektif dalam mengatasi jerawat dan hiperpigmentasi, serta umumnya dianggap aman selama kehamilan," jelas Cigdem Kemal Yilmaz, pendidik perawatan kulit dan pendiri platform pendidikan perawatan kulit terakreditasi CPD Skin Masterclass PRO.
(2).jpg)
(Skincare aman untuk ibu hamil mengandung bahan-bahan tertentu yang tidak terserap ke dalam aliran darah dan tidak membahayakan janin. Foto: Ilustrasi/Dok. Pexels.com)
Agar bumil tidak salah pilih skincare apa yang aman, berikut rangkuman produk perawatan kulit dari berbagai sumber, yang aman digunakan selama kehamilan.
Produk ini menawarkan berbagai jenis kosmetik yang aman digunakan para ibu hamil serta mudah dipakai. Selain itu, terbukti praktis dan bebas dari zat berbahaya sehingga dapat digunakan selama proses hamil dan menyusui.
Produk ini merupakan salah satu produk kosmetik dan kecantikan lokal yang halal dan memiliki kualitas tinggi. Dan bumil bisa mencoba produk kecantikan Wardah Beauty yang diperuntukkan bagi ibu hamil. Ya, produk ini aman digunakan baik pada saat hamil maupun menyusui.
Menjadi salah satu brand skincare lokal yang beberapa produk skincare-nya aman digunakan oleh bumil. Adapun beberapa varian Avoskin yang bisa digunakan bumil adalah Natural Sublime Facial Cleanser, Perfect Hydrating Treatment Essence, Intensive Nourishing Eye Cream.
Produk ini diformulasikan khusus untuk para ibu sehingga lebih bersahabat untuk kulit bumil yang cenderung sensitif dan kering. Produk kecantikan ini, menghidrasi maksimal sehingga mampu membuat kulit lebih kenyal dan lembut. Terdapat juga kandungan SPF 24 PA++ pada produk sunscreen-nya yang membuat kulit ibu hamil terproteksi dengan baik.
Baca juga: Rekomendasi Dokter Kulit, 6 Antioksidan yang Bisa Merawat Rambut
Skin care ini aman bagi bumil karena mengandung bahan alami yang bebas dari paraben dan zat kimia. Jadi, aman! Bumil bisa menggunakan produk ini, seperti lipstik, body lotion, facial wash, serta eyeliner.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(TIN)
Tetap boleh menggunakan skincare merupakan kabar bahagia bagi bumil. Pasalnya meski hamil, para wanita pasti masih ingin merawat kulitnya biar tetap glowing dan sehat.
Nah, menurut konsultan dermatologis, Dr Alexis Granite melalui Elle, bumil boleh tetap menggunakan skincare, tapi yang sederhana.
Baca juga: Daftar 21 Produk Kosmetik yang Tidak Sesuai Data Notifikasi BPOM
"Itu cara terbaik untuk membantu menghindari potensi reaksi atau sensitivitas kulit. Pilihlah pelembap yang kaya untuk tubuh, pembersih berbusa yang lembut, pelembap, dan SPF untuk wajah," paparnya.
"Selain itu, pertimbangkan untuk menggunakan produk yang mengandung asam azelaic, yang efektif dalam mengatasi jerawat dan hiperpigmentasi, serta umumnya dianggap aman selama kehamilan," jelas Cigdem Kemal Yilmaz, pendidik perawatan kulit dan pendiri platform pendidikan perawatan kulit terakreditasi CPD Skin Masterclass PRO.
Rekomendasi skincare aman untuk bumil
(2).jpg)
(Skincare aman untuk ibu hamil mengandung bahan-bahan tertentu yang tidak terserap ke dalam aliran darah dan tidak membahayakan janin. Foto: Ilustrasi/Dok. Pexels.com)
Agar bumil tidak salah pilih skincare apa yang aman, berikut rangkuman produk perawatan kulit dari berbagai sumber, yang aman digunakan selama kehamilan.
1. Emina
Produk ini menawarkan berbagai jenis kosmetik yang aman digunakan para ibu hamil serta mudah dipakai. Selain itu, terbukti praktis dan bebas dari zat berbahaya sehingga dapat digunakan selama proses hamil dan menyusui.
2. Wardah
Produk ini merupakan salah satu produk kosmetik dan kecantikan lokal yang halal dan memiliki kualitas tinggi. Dan bumil bisa mencoba produk kecantikan Wardah Beauty yang diperuntukkan bagi ibu hamil. Ya, produk ini aman digunakan baik pada saat hamil maupun menyusui.
3. Avoskin
Menjadi salah satu brand skincare lokal yang beberapa produk skincare-nya aman digunakan oleh bumil. Adapun beberapa varian Avoskin yang bisa digunakan bumil adalah Natural Sublime Facial Cleanser, Perfect Hydrating Treatment Essence, Intensive Nourishing Eye Cream.
4. Mama’s Choice
Produk ini diformulasikan khusus untuk para ibu sehingga lebih bersahabat untuk kulit bumil yang cenderung sensitif dan kering. Produk kecantikan ini, menghidrasi maksimal sehingga mampu membuat kulit lebih kenyal dan lembut. Terdapat juga kandungan SPF 24 PA++ pada produk sunscreen-nya yang membuat kulit ibu hamil terproteksi dengan baik.
Baca juga: Rekomendasi Dokter Kulit, 6 Antioksidan yang Bisa Merawat Rambut
5. Mineral Botanica
Skin care ini aman bagi bumil karena mengandung bahan alami yang bebas dari paraben dan zat kimia. Jadi, aman! Bumil bisa menggunakan produk ini, seperti lipstik, body lotion, facial wash, serta eyeliner.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(TIN)