Yogyakarta: Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana kembali bersilaturahmi pada momen hari pertama Idulfitri 1443 Hijriah pada Senin, 2 Mei 2022. Kali ini, Jokowi dan keluarga menerima kedatangan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dan putranya, Didit Hediprasetyo, di Gedung Agung, Istana Kepresidenan Yogyakarta.
Dalam pertemuan tersebut, Jokowi dan Prabowo berbincang-bincang beragam hal yang ringan, tidak ada obrolan tentang politik maupun ekonomi. Menurut Presiden, hal terpenting dari pertemuan tersebut adalah silaturahmi dan saling bermaafan.
Tak hanya berbincang-bincang, pada momen tersebut Kepala Negara juga mengajak Menhan Prabowo menyantap hidangan khas Lebaran, salah satunya adalah opor. Menhan Prabowo menambahkan, dirinya turut menyantap menu lain, yaitu bakso dan tempe bacem. Foto: BPMI Setpres