\ Bhayangkara Dipaksa Berbagi Angka oleh Tim Promosi di Laga Perdana
Ilustrasi by Medcom.id
Ilustrasi by Medcom.id

Liga 1 Indonesia 2020

Bhayangkara Dipaksa Berbagi Angka oleh Tim Promosi di Laga Perdana

Bola liga 1 indonesia Bhayangkara FC
Patrick Pinaria • 29 Februari 2020 23:43
Banda Aceh: Bhayangkara mengawali perjalanan di Liga 1 Indonesia 2020 dengan hasil kurang memuaskan. Tim yang berjuluk The Guardian tersebut harus puas bermain imbang tanpa gol dengan tim promosi, Persiraja Banda Aceh pada laga perdana, Sabtu 29 Februari.
 
Persiraja memang merepotkan Bhayangkara sepanjang pertandingan. Mereka bahkan sudah mampu menekan tim tamu pada awal babak pertama.
 
Serangan-serangan Persiraja dimotori oleh Bruno Dybal dan Vanderlei Francisco. Kedua pemain tersebut kerap menciptakan peluang-peluang berbahaya ke gawang Bhayangkara.
  Mental para pemain Bhayangkara tak lantas mengendur karena tekanan Persiraja. Tim besutan Paul Munster tersebut juga memberikan perlawanan dan beberapa kali mengancam lewat peluang-peluang Ezechiel N'Douassel dan Renan Silva.
 
Jual beli serangan terus terjadi. Namun, upaya-upaya mereka tidak ada yang berbuah maksimal hingga turun minum. Skor 0-0 bertahan.
 
Situasi pertandingan berubah ketika memasuki babak kedua. Kedua tim tampil lebih agresif. Bahkan, banyak pelanggaran yang terjadi di babak kedua. Setidaknya ada tiga kartu kuning dihasilkan pemain kedua tim dalam 13 menit pertama di interval kedua ini.
 
Permainan mulai berjalan alot di tengah babak kedua. Alih-alih bakal mencetak gol, kedua tim justru banyak melakukan duel-duel di lini tengah.
 
Peluang mengancam baru tercipta menjelang pertandingan berakhir. Bruno Dybal hampir membawa Persiraja unggul andai tembakannya tidak membentur mistar gawang.
 
Hingga laga usai, kedua tim tidak ada yang mampu mencetak gol. Skor 0-0 bertahan dan memastikan kedua tim harus puas berbagi angka di laga ini.
 
Dengan hasil ini, Bhayangkara menempati posisi keempat klasemen sementara dengan mengoleksi satu poin. Sedangkan Persiraja berada di posisi kelima dengan perolehan satu poin.
 

Susunan pemain:
 
Persiraja: Fakrrurazi, Adam Mitter, Eriyanto, Tri Rahmad Priadi, Agus Suhendra/Rendi Saputra (76'), Assanur Rijal/Nazarul Fahmi (68'), Bruno Dybal, Fary Komul, Zamrony/Samir Ayass (80'), Miftahul Hamdi, Vanderlei Francisco.
 
Bhayangkara FC: Awan Setho, Ruben Sanadi, Achmad Jufriyanto, Lee Won-jae, I Putu Gede Juni Antara, Guy-Herve, Renan Silva/Herman Dzumafo (70'), Sani Rizki, TM Ichsan, Saddil Ramdani/Dendy Sulistiyawan (81'), Ezechiel N'Douassel.
 

Video: Barcelona Datangkan Braithwaite dengan Status Transfer Darurat
 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News


(PAT)
LEAVE A COMMENT
LOADING
social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif