Peluang sektor properti tahun ini. Foto: Shutterstock
Peluang sektor properti tahun ini. Foto: Shutterstock

Transportasi Jadi Pendorong Utama Kenaikan Harga Properti di Jabodetabek

Rizkie Fauzian • 14 Maret 2023 18:52
Jakarta: Industri properti diperkirakan masih tumbuh tahun ini di tengah berbagai tantangan. Bahkan, peluang industri properti tahun ini dinilai masih menarik dan mampu mendorong harga properti di kawasan Jabodetabek.
 
Founder and CEO Epic Property M. Gali Ade Nofrans menjelaskan peluang industri properti antara lain pembangunan infrastruktur transportasi masih menjadi faktor utama pendorong kenaikan harga properti di Jabodetabek.
 
"Pencarian properti kelas menengah atas meningkat dan kebutuhan penerapan teknologi baru dalam bidang properti," katanya dalam paparan secara daring, Selasa, 14 Maret 2023.
Peluang properti lainnya adalah respons terhadap kebijakan subsidi terkait properti dari pemerintah.  Hal ini didasarkan survey bahwa 43 persen responden berencana mempercepat rencana beli rumah karena subsidi Pajak Pertambahan Nilai (PPN)
 
"Sebanyak  35 persen mengincar rumah dengan harga lebih tinggi karena subsidi PPN, dan baru 17 persen responden yang merasakan manfaat rumah subsidi,"  ungkap Nofrans.
 
Baca juga: SMF Biayai 1,5 Juta Debitur KPR, Terbanyak di Wilayah Barat

Ia pun berharap pemerintah memberikan insentif Pajak berupa Pelonggaran uang muka kredit pemilikan properti hingga nol persen serta Pajak Pertambahan Nilai Ditanggung Pemerintah (PPN DTP) hingga sebesar 50 persen.
 
"Selain itu pemerintah pun diharapkan memberikan kemudahan perijinan proses transaksi dan sosialisasi, serta dari sektor perbankan diharapkan ada promo bunga KPR dengan kemudahan skema bayar, khususnya promo bunga KPR, dapat memacu peningkatan transaksi yang terjadi di industri properti," ujarnya.
 
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Medcom.id
 
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Medcom.id

(KIE)




LEAVE A COMMENT
LOADING
social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan

Dapatkan berita terbaru dari kami Ikuti langkah ini untuk mendapatkan notifikasi

unblock notif