Bertajuk Eco Paws, program ini mengajak pengunjung berpartisipasi menyumbang botol plastik bersih ke tempat pengumpulan berbentuk kucing raksasa yang ditempatkan di area Center Court dan Level 3, bersebelahan dengan area bermain anak-anak.
Inisiatif tersebut bertujuan meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap dampak limbah plastik yang tidak terkelola terhadap hewan liar. Dengan desain yang menarik, kegiatan ini juga diharapkan menjadi sarana edukasi bagi anak-anak mengenai pentingnya kebiasaan daur ulang sejak dini.
Baca juga: Lebih dari 200 Bangunan di RI Tersertifikasi EDGE! Termasuk Masjid Istiqlal! |
Setiap 10 ribu botol plastik yang terkumpul akan dikonversi menjadi donasi melalui yayasan terpilih di Kota Tangerang. Donasi tersebut akan diarahkan untuk mendukung kesejahteraan hewan liar serta program edukasi masyarakat di sekitar area outlet.
Ke depan, program tanggung jawab sosial (CSR) For A Better Tomorrow akan terus dikembangkan di luar Eco Paws, sejalan dengan misi Jakarta Premium Outlets dalam menghadirkan lingkungan yang lebih bersih dan berkelanjutan.
“Eco Paws merupakan langkah awal, dan kami percaya aksi kecil bisa menumbuhkan dampak besar, mulai dari menjaga hewan liar hari ini hingga program edukasi dan penghijauan di masa depan,” ujar Country General Manager Jakarta Premium Outlets, Chriz Liew, dalam keterangan tertulis, Rabu, 8 Oktober 2025.
Perkembangan program dan capaian donasi akan dibagikan melalui media sosial resmi Jakarta Premium Outlets agar masyarakat dapat mengikuti perjalanan program ini dan melihat dampak kontribusinya.
Jakarta Premium Outlets menegaskan bahwa kehadirannya tidak hanya sebagai tempat belanja, tetapi juga wadah untuk menggerakkan kepedulian lingkungan dan komunitas menuju masa depan yang lebih baik.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id