Melatih kemampuan berbahasa Inggris bisa dilakukan sejak kecil. Ada banyak cara yang bisa dipilih orang tua untuk membiasakan anak dengan bahasa Inggris, bahkan sebelum memasuki pendidikan formal.
Pesatnya perkembangan teknologi membuat semakin banyak pilihan metode yang bisa digunakan orang tua untuk melatih kemampuan bahasa Inggris anak. Banyak aplikasi menyediakan metode pembelajaran bahasa Inggris yang efektif bagi anak, salah satunya Monkey Stories.
Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?
Aplikasi ini bertujuan untuk memberi solusi belajar bahasa Inggris secara fleksibel, sekaligus menyenangkan bagi anak mulai dari usia dini. Aplikasi ini dikemas dengan konsep audio visual yang cukup menarik perhatian dan mempermudah pemahaman, bahkan untuk anak usia di bawah tiga tahun.
Baca: Perhatikan, Ini Top 10 Keterampilan yang Dibutuhkan pada 2020 dan 2025
Ada empat aspek keterampilan berbahasa yang disediakan aplikasi ini, yaitu keterampilan mendengarkan (menyimak), berbicara, membaca, dan menulis. Mendengarkan dan berbicara merupakan aspek keterampilan berbahasa ragam lisan, sedangkan membaca dan menulis merupakan keterampilan berbahasa ragam tulis.
Berikut empat aspek keterampilan berbahasa yang dikembangkan aplikasi ini.
1. Kemampuan Mendengarkan
Apliaksi Monkey Stories menyuguhkan hampir 300 buku audio dengan fitur yang beragam. Di antaranya puisi, dongeng, cerita klasik, dan sebagainya. Buku audio ini telah disusun sesuai dengan tingkatan dan kapasitas anak.Kemudian, dilengkapi banyak ilustrasi suara dan musik, dan berbagai segmen genre cerita dan dongeng. Lalu, dibuat oleh ahli bahasa, yang memastikan standarisasi penggunaan bahasa anak-anak.
2. Kemampuan Berbicara
Monkey Stories membantu anak dalam belajar mengeja kosakata bahasa Inggris, sebagaimana elajar bahasa ibu (mother tongue). Semua arsip rekaman dalam aplikasi disesuaikan dengan standar pengucapan English - American.Hal tersebut dapat membantu anak-anak memiliki standar pengucapan dalam benaknya. Ada juga fitur Monkey Phonics, yaitu sistem pengintegrasian pada aplikasi dengan standar pembelajaran internasional.