Dekan Fakultas Kedokteran Undip Prof. Dwi Pudjonarko. Foto: Tangkapan layar.
Dekan Fakultas Kedokteran Undip Prof. Dwi Pudjonarko. Foto: Tangkapan layar.

61 Mahasiswa Fakultas Kedokteran Undip Lulus Cumlaude

Arga sumantri • 21 Mei 2021 15:39
Semarang: Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Diponegoro (Undip) melahirkan 61 lulusan berpredikat cumlaude pada Wisuda ke-162. Para wisudawan yang menyandang predikat terpuji (cumlaude) berasal dari Program Studi Sarjana (S1), Pendidikan Profesi Dokter (PPD), Program Pendidikan Dokter Sepesialis (PPDS), Program Magister dan Program Doktor.
 
Dekan Fakultas Kedokteran Undip Dwi Pudjonarko mengungkapkan, ada 180 orang dari FK yang masuk dalam daftar lulusan di Wisuda ke-162. Pudjonarko mengucapkan selamat kepada mereka yang telah menyelesaikan studinya. 
 
"Ini adalah saatnya Anda untuk mengamalkan segala kompetensi yang telah diperoleh di bangku kuliah. Bangsa dan negara menunggu pengabdian kalian semua," kata Pudjonarko mengutip siaran pers Undip, Jumat, 21 Mei 2021.

Baca: Riset Terapan Bisa Dapat Dana, Asal Mampu Jawab Tantangan Industri
 
Mengacu pada program studinya, dari 180 orang yang diwisuda, 10 orang dari program S3 (Doktor), 27 orang dari program (S2) Magister, 45 orang dari PPDS, 30 orang PPD, dan 68 orang program S1(Sarjana). Adapun dari 61 yang meraih predikat cumlaude berasal dari program doktor satu orang, dari program magister ada 21 orang, Spesialis 11 orang, Profesi 5 orang dan Program Sarjana 23 orang.
 
Wakil Rektor 1 Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Undip, Budi Setiyono menyebutkan wisudawan dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) tertinggi di Fakultas Kedokteran Undip pada periode wisuda ini untuk Program Doktor (S3) diraih oleh Finta Isti Kundarti dengan IPK 3,76. 
 
Lalu, Program Magister Ilmu Biomedik (S2), IPK tertinggi diraih oleh Krisna Muhammad dengan nilai 3,76. Nilai tertinggi Magister Keperawatan (S2) diraih oleh Maelia Unayah, Imran Pashar, Siti Nafisah, Muhammad Ridlo, dan Adisty Rose Artistin dengan IPK 3,95. Kemudian, nilai tertinggi di Program Magister Ilmu Gizi (S2) diraih oleh Firdananda Fikri dan Widia Pangestika dengan IPK 3,91.
 
Sedangkan, untuk Program Spesialis Bedah diraih oleh Sibin Chandra dengan IPK 3,76. Spesialis Dermatologi dan Venereologi diraih Hayra Diah Avianggi dengan IPK 3,91. Spesialis Kedokteran Forensik dan Studi Medikolegal diraih Marlion Anthonius Elim dengan IPK 3,77. 
 
 
  • Halaman :
  • 1
  • 2
Read All




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan