Jakarta: Forum Ulama dan Jawara Betawi deklarasikan dukungan untuk paslon 01 Joko Widodo Ma'ruf Amin di rumah Situbondo. Calon Wakil Presiden Ma'ruf Amin mengatakan semakin banyaknya dukungan membuatnya semakin yakin akan memenangi Pilpres 2019.
"Dengan demikian menambah keyakinan kami untuk bahwa nanti pada 17 April yang akan datang, pasangan kami akan memenangkan Pilpres 2019,” kata Ma'ruf Amin di Rumah Situbondo, Jakarta Pusat, 6 Maret 2019.
Menurutnya selama ini dukungan yang sembunyi-sembunyi mulai muncul ke permukaan. Dan diharapkan terus mengalir. "Sekarang sudah mulai muncul secara terang-terangan dan itu kita harapkan terus akan berlanjut,” ujarnya.
Ma'ruf Amin mengapresiasi deklarasi dukungan Forum Ulama dan Jawara Betawi. "Saya ucapkan terima kasih dan mudah-mudahan keikhlasan untuk memberikan dukungan nanti dibalas Allah SWT," ucapnya.
Baca: Jokowi-Ma'ruf Unggul di Segmen Muslim dan Nonmuslim
Juru bicara Forum Ulama dan Jawara Betawi Muyiddin Ishaq mengatakan deklarasi dukungan kepada Joko Widodo dan Ma'ruf Amin, dihadiri oleh,ulama, guru ngaji dan pendekar.
“Kami ini ke sini menyatakan dukungan, baik para ulama ataupun para pendekar mendukung paslon pak Jokowi dan Kyai Haji Ma'ruf Amin 01,” kata Juru bicara Forum Ulama dan Jawara Betawi Muyiddin Ishaq di Rumah Situbondo, Jakarta Pusat, 6 Maret 2019.
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Medcom.id((YDH))