Jakarta: Peneliti Litbang Kompas Toto Suryaningtyas memprediksi perolehan suara Joko Widodo-Ma'ruf Amin sebesar 56 persen saat hari pencobolosan. Artinya, Jokowi akan kembali mempimpin Indonesia hingga lima tahun ke depan.
Prediksi ini didasari hasil ekstrapolasi atau perluasan data dari hasip sigi teranyar Litbang Kompas. "Kalau dari angka ekstrapolasi kami 56 persen. Jadi batas atas (suara Jokowi) menurut prediksi kami sebesar 56 persen," kata Toto usai diskusi di kawasan Gambir, Jakarta Pusat, Senin, 25 Maret 2019.
Jokowi pernah berujar mematok target suara antara 58 hingga 62 persen pada Pilpres 2019. Menurut Toto, target angka itu kurang realistis.
Sebelumnya, Litbang Kompas merilis hasil jajak pendapat keterpilihan kandidat Pilpres 2019. Survei dilakukan pada 22 Februari 2019 hingga 5 Maret 2019.
Baca: Jokowi Dijuluki Raja Infrastruktur
Hasilnya, elektabilitas Jokowi-Ma'ruf berada di angka 49,2 persen. Sedangkan, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno 37,4 persen. Sebanyak 13,4 persen responden menyatakan rahasia.
Survei Litbang Kompas pada Oktober 2018 mendapati jarak elektabilitas Jokowi-Ma'ruf dengan Prabowo-Sandi terpaut 19,9 persen. Kala itu, pasangan Jokowi-Ma'ruf mensapat 52,6 persen dan Prabowo-Sandi 32,7 persen. Sementara 14,7 responden menyatakan rahasia.
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Medcom.id((FZN))