Jakarta: Ketua tim kuasa hukum Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo Subianto-Sandiaga Uno, Bambang Widjojanto (BW), banyak berdoa jelang putusan sengketa pilpres. BW tak cemas.
"Banyakin doa saja saya dari awal. Anda bisa lihat muka saya apakah ada kecemasan, kan enggak," ujar BW di Gedung MK, Jakarta, Kamis, 27 Juni 2019.
BW optimistis majelis hakim mengabulkan gugatan pihaknya. Namun, ia enggan menduga-duga ada perbedaan pendapat (dissenting opinion) di antara hakim.
"Tugas kami membangun optimisme. Tugas kami merumuskan argumen, tugas kami memastikan apa yang seluruhnya kami kemukakan itu bisa diyakini oleh majelis hakim. Saya tidak mau overconfidence apalagi sombong, kita lihat saja putusannya. Saya bukan peramal dan tidak mau meramal juga," tandas BW.
MK dijadkwalkan membacakan putusan sengketa pilpres hari ini. Sidang direncanakan berlagsung pukul 12.30 WIB.
Pembacaan putusan ini maju sehari dari jadwal sebelumnya yakni Jumat, 28 Juni 2019. BW mengaku tak masalah dengan pengajuan jadwal itu.
"Mungkin MK takut ada pengumpulan massa yang lebih banyak, mungkin itu. Saya sih terserah MK yang punya kebijakan sendiri, enggak ada (masalah) soal itu," kata BW.
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Medcom.id((REN))