Thiago Motta. (Martin BUREAU / AFP)
Thiago Motta. (Martin BUREAU / AFP)

Spezia Tunjuk Thiago Motta sebagai Pelatih Anyar

Kautsar Halim • 09 Juli 2021 06:30
Jakarta: Spezia telah resmi menunjuk Thiago Motta sebagai pelatih anyar pada Kamis 8 Juli waktu setempat. Dia direkrut untuk menggantikan pelatih Vincenzo Italiano yang pindah ke Fiorentina.
 
Berbicara tentang tugas barunya, Motta mengaku bangga bisa bergabung dengan Spezia dan tidak sabar untuk kembali berpetualang di Serie A. Kemudian, dia juga bertekad memberi hiburan terbaik kepada para suporter Aquilotti--julukan Spezia.
 
"Saya benar-benar senang berada di sini dan bangga dengan kepercayaan yang diberikan keluarga Platek, Direktur Pecini dan seluruh klub," kata Motta di situs resmi Spezia seusai menandatangani kontrak berdurasi tiga tahun.

"Saya tidak sabar memulai petualangan baru ini dan berkenalan dengan para pendukung Spezia yang terkenal dengan semangatnya," tambahnya.
 
"Saya ingin menyampaikan ide-ide saya kepada para pemain, menghibur para penggemar dan memberi segalanya tiap hari untuk mencapai target yang telah ditetapkan," lanjut mantan gelandang Barcelona tersebut.
 
 
  • Halaman :
  • 1
  • 2
Read All




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan