Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo memberikan arahan dalam acara pembukaan rapat kerja teknis (Rakernis) gabungan beberapa satuan kerja di Gedung Rupatama Mabes Polri, Jakarta, Selasa (22/3/2022). (ANTARA/HO-Divisi Humas Polri)
Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo memberikan arahan dalam acara pembukaan rapat kerja teknis (Rakernis) gabungan beberapa satuan kerja di Gedung Rupatama Mabes Polri, Jakarta, Selasa (22/3/2022). (ANTARA/HO-Divisi Humas Polri)

Kapolri Ingatkan Waspada Kenaikan Harga Pangan Jelang Ramadan

Antara • 22 Maret 2022 23:48

Listyo mengatakan Indonesia juga tengah membangun pondasi menjadi negara maju. Salah satunya, dengan mengubah kebijakan dari negara konsumen menjadi produsen.
 
Mengubah kebijakan yang tadinya melepas ekspor material mentah saat ini disetop untuk membuka hilirisasi di dalam negeri. Hal itu dilakukan agar Indonesia mampu mengelola sumber daya alam yang dimiliki dan bisa melompat serta tak tergantung dengan negara lain.
 
"Transformasi yang ada di satu sisi suatu lompatan jika kita bisa melakukan, namun di sisi lain ini berpotensi menimbulkan gangguan kamtibmas. Menjaga pondasi ini bisa kita bangun dengan sinergitas." jelas Sigit.

Baca: Jelang Ramadan, 500 Satpol PP Disiagakan di Kawasan Pasar Tanah Abang
 
Terkait dengan transformasi digital, dia mengingatkan akan menjadi tantangan sendiri bagi Polri. Di satu sisi menjadi hal yang memudahkan, khususnya dalam memprediksi keinginan menjadikan pemolisian prediktif dengan mengelola data yang ada dan mendapatkan rekomendasi dalam mengambil keputusan. Namun di sisi lain ada tantangan.
 
Di akhir arahannya, Listyo berharap jajarannya tidak menjadikan Polri Presisi hanya sebagai program kerja. Namun, bisa menjadi lompatan perubahan untuk kembali ke esensi sejarah kepolisian yang dirasakan langsung oleh masyarakat.
 
"Polri yang mampu menjadi garda terdepan menjaga negara, Polri yang bisa diandalkan, profesional, dekat, dan dicintai masyarakatnya," ujar Listyo.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(LDS)
Read All


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan