"Kita harap Mardani Maming datang sebagai saksi,” kata Koordinator Masyarakat Anti Korupsi Indonesia (MAKI) Boyamin Saiman dalam keterangan tertulis, Jakarta, Senin, 18 April 2022.
Boyamin memantau langsung sidang ini di PN Tipikor Banjarmasin. Sidang tersebut rencananya digelar siang ini.
Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?
“Sekarang masih belum (mulai). Masih sidang eks bupati Abdul Wahid yang kena OTT KPK,” terang Boyamin.
Majelis Hakim PN Tipikor Banjarmasin Rusdiansyah memanggil Mardani sebagai mantan Bupati Tanah Bumbu. Dia akan digali keterangannya terkait perkara dugaan suap IUP yang menjerat mantan Kadis ESDM, Raden Dwidjono.
Baca: Berulang Kali Mangkir, Hakim Bisa Perintahkan Jaksa Panggil Paksa Mardani
Kasus ini juga menjadi sorotan di media sosial. Netizen mengimbau Mardani agar memenuhi panggilan hakim untuk bersaksi.
“Yook Pak sidang ke-4 ini jangan mangkir lagi Pak. Semoga panggilan sidang ke-4 Pak Mardani tidak ada halangan untuk datang," cuit akun @Manay71008040.