Prancis mengandalkan vaksin AstraZeneca untuk sebagian besar porsi program vaksinasi, sebelum kemudian perusahaan asal Inggris itu mengumumkan pemangkasan distribusi karena adanya masalah produksi.
Apa alasan Macron mengeluarkan kebijakan itu? Selanjutnya di sini.
3. DPR AS Tegaskan Trump Tak Bisa Dibiarkan Menjadi Presiden Lagi
Donald Trump harus dinyatakan bersalah karena ia "bertanggung jawab secara personal" atas kerusuhan di Gedung Capitol, ungkap pernyataan Dewan Perwakilan Rakyat yang dikuasai Partai Demokrat.Melalui dokumen praperadilan yang dirilis pada Selasa, DPR AS memaparkan detail mengenai penghasutan oleh Trump yang berujung pada peristiwa bersejarah di Gedung Capitol pada 6 Januari lalu.
Dokumen praperadilan menyerukan agar Trump tidak bisa dibiarkan untuk mencalonkan diri kembali sebagai presiden atau jabatan publik apapun.
Menjelang kerusuhan di Capitol, ribuan pendukung Trump berkumpul dalam gerakan "Save America" di dekat Gedung Putih. Mereka berkumpul di sana usai mendengarkan pernyataan Trump, yang mendorong mereka untuk "berjuang habis-habisan" karena "kita menang telak (dalam pemilu)."
Bagaimana upaya DPR AS dalam memakzulkan Donald Trump? Selanjutnya di sini.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id