Penyanyi sekaligus aktor bernama asli Choi Jin-Ri itu menghadiri program tersebut dalam acara 'Film Society Talk' sebagai bintang tamu juga bersama figur industri film lainnya. Pada kesempatan itu, mereka hadir untuk membahas film Maggie bersama juga dengan penonton.
Pada wawancara tersebut, Sulli terlihat membagikan cerita tentang pandangan dirinya terhadap dunia yang berkaitan dengan film Maggie dan juga menceritakan tentang dirinya sendiri yang berakhir nahas.
"Aku adalah tipe orang yang sangat mudah percaya kepada orang lain. Namun dunia telah menjadi tempat di mana sangat sulit untuk mempercayai orang akhir-akhir ini," ungkap Sulli.
Sulli juga mengaku dirinya mempunyai sifat yang cukup insecure terhadap orang-orang sekitarnya dan mulai mengubah perspektif hidupnya setelah menonton film drama Korea yang rilis Oktober 2018 tersebut.
"Karena aku mudah percaya pada orang lain, aku berpikir bahwa setelah menonton film ini akan lebih baik jika aku lebih banyak menaruh curiga kepada orang-orang," ujar Sulli.
Sulli juga memberi saran kepada para penonton maupun publik untuk terus berperilaku baik dan bisa lebih menghargai orang lain, apalagi Sulli diketahui menerima banyak komentar negatif tentang dirinya.
"Semua orang ingin diperlakukan dengan baik. Mereka ingin agar korban bersikap baik juga. Orang-orang selalu ingin agar orang lain berbicara dengan lebih banyak kebaikan," tutur Sulli.
Dirinya juga diketahui menderita serangan panik dan fobia sosial semasa hidupnya. Gangguan mental itu sudah ia rasakan sejak kecil. Dia mengungkapkan gangguan itu biasanya muncul dikarenakan rasa kesepian dan perundungan yang ia rasakan selama ini.
(Azhar Bagas Ramadhan)
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id