Aditya Zoni (Foto: instagram)
Aditya Zoni (Foto: instagram)

Yasmine Ow Mantap Bercerai, Aditya Zoni Minta Doa

Medcom • 21 Juni 2024 17:56
Jakarta: Artis Aditya Zoni telah digugat cerai oleh istrinya Yasmine Ow di Pengadilan Agama Cibinong, Bogor, Jawa Barat. Saat sidang perdana Aditya tidak terlihat hadir, tetapi sidang kedua nanti ia berikhtiar akan datang.
 
Sidang perdana perceraiannya telah digelar pada 11 Juni 2024, tetapi saat itu Aditya tidak menampakkan wujudnya. Meskipun begitu, dalam sidang keduanya nanti yang digelar pada 24 Juni 2024 diusahakannya ia akan hadir.
 
"Nanti tanggal 24 sidang kan. Insyaa Allah. Insyaa Allah hadir. Ya keduanya (harus) hadir (sidang),” kata Aditya Zoni kepada awak media di Pengadilan Negeri Jakarta Barat.

Aditya juga tidak memberikan pernyataan panjang, hanya saja ia meminta doa yang terbaik kepada publik.
 
"Ya doain aja yang terbaik lah. Doain aja yang terbaik," lanjutnya.
 
baca juga: Cerai, Yasmine Ow dan Aditya Zoni Pisah Rumah Sejak Tahun Lalu

 
Sebelumnya Yasmine juga mengungkapkan bahwa ia tetap ingin bercerai karena sang suami yang telah menalaknya.
 
"Untuk balik lagi nggak ya karena saya memang sudah ditalak lama juga," ungkap Yasmine beberapa hari lalu.
 
Walaupun keduanya belum buka suara alasan dari perceraiannya ini, tetapi Yasmine mengaku bukan karena utang atau ketersediaan Aditya dalam membiayai anak kakaknya, Ammar Zoni.
 
(Indy Tazkia Aulia)
 
 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(ELG)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan