Alice Cooper. (Foto: Instagram/@alicecooper)
Alice Cooper. (Foto: Instagram/@alicecooper)

Alice Cooper Band Kembali Bersatu Setelah 50 Tahun, Siap Rilis Album Baru

Elang Riki Yanuar • 23 April 2025 19:52
Jakarta: Setelah setengah abad berlalu sejak album terakhir mereka, Alice Cooper Band akhirnya kembali bersatu untuk merilis album studio baru bertajuk The Revenge of Alice Cooper.
 
Album ini dijadwalkan rilis pada 25 Juli 2025 dan menjadi kelanjutan dari karya mereka di tahun 1973, Muscle of Love.
 
Album ini menjadi penanda reuni besar bagi para anggota asli band Alice Cooper, Michael Bruce (gitar), Dennis Dunaway (bass), dan Neil Smith (drum) yang kini juga didampingi oleh gitaris asal Nashville, Gyasi Hues.

Dalam proyek ini, mereka kembali menggandeng produser legendaris Bob Ezrin, sosok di balik album klasik mereka seperti Love It to Death, Killer, School’s Out, dan Billion Dollar Babies.
 
baca juga: Alice Cooper Heran Sering Dianggap Pemuja Setan

Dalam wawancara dengan Billboard, Alice Cooper yang kini berusia 77 tahun mengungkapkan rasa kagumnya karena suasana pengerjaan album ini terasa seperti mereka tak pernah berpisah.
 
“Rasanya seperti ini adalah album berikutnya setelah Muscle of Love. Seolah-olah kami hanya melanjutkan yang tertunda. Lucu ya, setelah 50 tahun, semuanya tiba-tiba terasa pas begitu saja,” ujar Alice.
 
Album ini juga memberi penghormatan pada mendiang gitaris Glen Buxton, yang meninggal pada 1997. Glen akan muncul secara anumerta dalam lagu What Happened to You dan remix dari Return Of The Spiders, yang akan tersedia di edisi deluxe album.
 
Bob Ezrin, yang telah bekerja dengan banyak band besar seperti Aerosmith, Kiss, Pink Floyd, dan Deep Purple, turut menyampaikan bahwa dinamika antara anggota band masih terasa seperti dulu.
 
“Tidak ada yang banyak berubah dari mereka sebagai pribadi. Memang lebih dewasa dan tenang, tapi saat mereka berkumpul, suasananya seperti kembali ke masa SMA nongkrong bareng di kafe lokal dan membuat musik seperti 50 tahun lalu,” kata Bob.
 
Sebagai pemanasan, single utama dari album ini yang berjudul Black Mamba akan diputar perdana dalam acara radio milik Alice, Alice’s Attic, pada Selasa, 22 April 2025.
 
Meskipun ini merupakan album studio penuh pertama sejak perpisahan mereka, Alice Cooper Band sempat merilis album live Live From The Astroturf pada Record Store Day tahun 2018. Mereka juga pernah berkolaborasi dalam album solo Alice, Detroit Stories, pada 2021.
 
Dengan album The Revenge of Alice Cooper, para penggemar lama maupun baru siap disuguhkan nostalgia rock klasik dari para legenda yang tak pernah kehilangan taringnya.
 
(Nithania Septianingsih)
 
 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(ELG)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan