Adinia Wirasti dan Hanggini, Pemain Film SADALI (Foto: MVP Pictures)
Adinia Wirasti dan Hanggini, Pemain Film SADALI (Foto: MVP Pictures)

Adinia Wirasti dan Hanggini Ungkap Makna 'Cinta Dewasa' di Film SADALI

Rafi Alvirtyantoro • 20 Januari 2026 10:24
Jakarta: Aktris Adinia Wirasti dan Hanggini berbagi pandangan mengenai makna "cinta dewasa" dalam film terbaru mereka yang bertajuk SADALI.
 
Dalam sekuel film Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu (2024) tersebut, Adinia Wirasti berperan sebagai Mera. Hubungan Mera dengan Sadali (Ajil Ditto) dikisahkan telah berakhir, namun siapa sangka menjelang pernikahannya, Mera justru kembali bertemu dengan sang mantan kekasih.
 
Adinia Wirasti mengungkapkan bahwa film SADALI memiliki makna cinta yang lebih luas daripada sekadar urusan memilih. Perasaan ini muncul melalui perjalanan panjang yang dialami karakternya.

“Melalui Mera, SADALI berbicara tentang cinta dari posisi seseorang yang telah melewati berbagai fase kehidupan. Bukan sekadar tentang memilih, tetapi tentang kesiapan, menerima konsekuensi, dan memahami waktu dalam sebuah hubungan,” kata Adinia Wirasti di Jakarta, 19 Januari 2026.
 
Film SADALI juga menghadirkan Hanggini yang berperan sebagai Arnaza. Ia adalah sosok wanita yang pernah dijodohkan dengan Sadali, namun hubungan tersebut berakhir dengan luka dan tanda tanya. Tak disangka, mereka kembali dipertemukan dalam momen yang tidak terduga.
 
Hanggini menilai bahwa karakter yang diperankannya memberikan pelajaran tentang cinta yang jauh lebih luas dan mendalam.
 
“Arnaza mengajarkan bahwa cinta tidak selalu tentang kecepatan, tetapi tentang kesabaran, kesetiaan, dan keyakinan,” tuturnya.
 
Menurutnya, film SADALI menawarkan banyak sudut pandang berbeda dalam menghadapi persoalan cinta di usia dewasa.
 
SADALI memberi banyak perspektif tentang bagaimana menghadapi cinta yang dewasa dengan pengertian dan kedewasaan emosi,” ucap Hanggini.
 
Sementara itu, film produksi MVP Pictures ini turut dibintangi oleh Ajil Ditto, Ciara Nadine Brosnan, dan Faiz Vishal. Film SADALI dijadwalkan tayang serentak di bioskop mulai 5 Februari 2026.
 
Film SADALI menceritakan sosok Sadali (Ajil Ditto), seorang pelukis muda asal Magelang yang kembali dipertemukan dengan dua cinta lamanya. Pertemuan tersebut mengguncang ketenangan hidupnya dan memaksa Sadali memilih antara masa lalu yang penuh luka atau menempuh jalan baru dalam cinta dan seni.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(ELG)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan