KULINER

Teh Madu Lemon, Bantu Redakan Flu dan Jadi Booster Alami!

Yatin Suleha
Selasa 26 November 2024 / 18:57
Jakarta: Cuaca siang panas, tak lama jam bergeser tiba-tiba hujan. Aduh, kalau cuaca begini memang ya ENDEUSiast paling enak minum minuman yang bisa menghangatkan tubuh.

Selain jahe kamu juga bisa membuat minuman dari bahan teh lho. Teh dan madu menjadi minuman sekaligus booster alami untuk imunitas tubuh. 

Penggunaan lemon bisa meningkatkan daya tahan tubuh, karena lemon mengandung vitamin C dan antioksidan yang dapat memperkuat sistem kekebalan tubuh. Minuman ini cocok untuk menghalau pereda flu dan booster imunitas alami. Sontek cara buatnya dari Endeus TV. Selamat mencoba!
 

Bahan:

 
  • 4 porsi
  • 1 Lt. air
  • 4 kantung teh hitam
  • 1 cm jahe, memarkan
  • 1 buah lemon, ambil airnya
  • 4 sdm madu
 

Cara membuat:

 
  1. 1. Dalam panci masukkan air, teh, dan jahe. Didihkan. Tutup, matikan api
  2. 2. Diamkan selama 10 menit. Angkat. Saring
  3. 3. Tuang air lemon dan madu. Aduk rata
  4. 4. Sajikan teh madu lemon segera

Tips: Teh madu lemon bisa didinginkan jadi dasar teh untuk ditambahkan topping lain seperti buah kalengan, jeli, atau boba.



Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

(TIN)

MOST SEARCH