FITNESS & HEALTH

Sebagai Booster, 5 Tanaman Herbal Ini Bermanfaat untuk Otak

Mia Vale
Selasa 08 Oktober 2024 / 21:59
Jakarta: Meningkatkan kecerdasan otak dan daya ingat adalah prioritas bagi banyak orang, terutama di dunia saat ini, di mana kinerja kognitif sangatlah penting. 

Dan menggunakan tumbuhan herbal menawarkan solusi alami untuk meningkatkan fungsi otak dan memori. Ya, tumbuhan ini dapat dengan mudah diintegrasikan ke dalam gaya hidup untuk meningkatkan ketajaman mental dan kesejahteraan kognitif.

Perlu kamu ketahui, beberapa dari tumbuhan dan rempah-rempah ini telah dipelajari pengaruhnya terhadap penyakit Alzheimer. Sementara yang lain telah diuji pengaruhnya secara keseluruhan terhadap kognisi, yakni tindakan mental atau proses yang terlibat dalam berpikir, memahami, belajar, dan mengingat. 

Berikut beberapa ramuan dan rempah-rempah yang ditemukan bermanfaat bagi otak dalam penelitian ilmiah.
 

1. Ginkgo biloba


Sudah lama digunakan sebagai pengobatan demensia. Ginkgo biloba merupakan obat yang umum digunakan dalam pengobatan tradisional Tiongkok (TCM) dan terkenal karena manfaatnya. 

Ginkgo biloba, dinukil dari laman Verywell Mind, diperkirakan dapat membantu meningkatkan fungsi kognitif dengan merangsang sirkulasi dan meningkatkan aliran darah ke otak. 

Meskipun penelitian tentang ginkgo biloba memberikan hasil yang beragam, terdapat beberapa bukti bahwa tanaman ini dapat meningkatkan fungsi kognitif pada penderita penyakit Alzheimer atau gangguan kognitif ringan.

Baca juga: Benarkah Minuman Ini Bisa Tingkatkan Risiko Stroke?
 

2. Kunyit



(Salah satu manfaat kunyit untuk kesehatan yang tidak kalah penting adalah mampu meminimalkan risiko penyakit kardiovaskular. Hal ini karena kandungan kurkumin pada kunyit dapat membantu melindungi endotelium atau lapisan pembuluh darah dari kerusakan. Foto: Ilustrasi/Dok. Pexels.com)

Herbal ini mengandung senyawa yang disebut kurkumin, yang memiliki efek antioksidan dan anti-inflamasi. Menurut ulasan yang diterbitkan pada tahun 2010, penelitian menunjukkan bahwa kunyit dapat meningkatkan kesehatan otak dan mencegah penyakit Alzheimer dengan membersihkan otak dari beta-amiloid (sebuah fragmen protein). 

Penumpukan beta-amiloid diketahui membentuk plak otak terkait Alzheimer. Selain itu, kunyit dapat melindungi kesehatan otak dengan menghambat kerusakan sel saraf di otak.
 

3. Peppermint


Tanaman ini memiliki kemampuan untuk meningkatkan kecerdasan otak. Melansir Mother Earth Living, sebuah penelitian di Edu Birdy menunjukan bahwa hanya dengan minum ramuan ini dapat meningkatkan daya ingat. Peppermint memiliki kesegaran dan aroma yang kuat. Hal ini bisa membuat orang yang menghirupnya merasa lebih segar.
 

4. Ginseng


Merupakan salah satu herbal terbaik untuk daya ingat karena potensi kemampuannya mencegah kehilangan daya ingat dan mengurangi penurunan daya ingat terkait usia. Salah satu tanaman paling populer dalam pengobatan herbal, ginseng mengandung bahan kimia anti-inflamasi yang disebut ginsenosides. 

Menurut ulasan yang diterbitkan pada tahun 2018, para ilmuwan telah mengamati bahwa ginsenosides dapat membantu mengurangi kadar beta-amiloid di otak dalam studi laboratorium pendahuluan.
 

5. Rosemary


Selain biasa digunakan dalam sejumlah masakan, tanaman herbal ini juga terkenal sebagai salah satu herbal terbaik dalam hal fungsi otak dan memori. Studi klinis terhadap tanaman ini menunjukan bahwa ekstrak rosemary bisa memperkuat perhatian dan memori pada pelajar yang sehat, orang dewasa, hingga orang tua.

Penting untuk dicatat bahwa meskipun menambahkan bumbu dan rempah dalam jumlah kecil untuk memasak bisa menyehatkan dan bermanfaat, menggunakannya dalam jumlah yang lebih besar tidak dianggap lebih baik. 

Mengonsumsi herbal dan rempah dalam bentuk yang lebih pekat, seperti yang ditemukan dalam suplemen, memiliki lebih banyak risiko efek samping yang merugikan. Herbal untuk ingatan harus digunakan sebagai tambahan untuk praktik kesehatan lainnya. So, sebaiknya selalu konsultasikan dengan dokter terlebih dulu.


Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(TIN)

MOST SEARCH