COMMUNITY

Terbuat dari Superfood, Mie Sedaap Baked Penuhi Tren Gaya Hidup Seimbang Gen Z

Yuni Yuli Yanti
Jumat 04 Agustus 2023 / 09:00
Jakarta: Dalam beberapa tahun terakhir, terutama pasca-pandemi, gaya hidup seimbang menjadi tren di kalangan masyarakat khususnya generasi muda. Diketahui, gaya hidup seimbang merupakan cara hidup di mana seseorang mencari dan mencapai keseimbangan yang tepat antara berbagai aspek kehidupan. 

Hal ini mencakup keseimbangan antara aktivitas fisik, pola makan, manajemen stres, waktu istirahat, pekerjaan, hobi, hubungan sosial, dan aspek-aspek lain yang dapat memengaruhi kesejahteraan fisik dan mental seseorang. 

Nah, asupan makanan yang dikonsumsi setiap hari ternyata dapat memengaruhi gaya hidup seseorang. "Misal, karena aktivitas yang padat kita lebih memilih makanan yang penuh dengan nutrisi dan karbohidrat untuk menunjang kebutuhan kita. Pasalnya, gaya hidup sangat memegaruhi cara seseorang dalam memilih makanan," ujar Kevindra Prianto Soemantri, Praktisi Kuliner dalam acara peluncuran 'Mie Sedaap Baked', Kamis (3/8/2023) di Jakarta. 

Untuk menjawab perkembangan tren dan kebutuhan masyarakat, WINGS Food memperkenalkan inovasi produk terbaru yaitu Mie Sedaap Baked. Produk ini menyasar kepada target pasar anak muda yang aktif dan peduli pada apa yang dikonsumsinya.


(Mie Sedaap Baked rasa Mi Instan Goreng dan Mie Sedaap Baked rasa Soto. Foto: Dok. Istimewa)

Dalam kesempatan yang sama, Katria Arintya Anindyantari selaku Marketing Manager Noodle Category WINGS Group Indonesia mengatakan ada banyak pilihan makanan yang baik dan terbuat dari bahan alami berkualitas di tengah masyarakat. Termasuk dengan Mie Sedaap Baked yang menggunakan superfood sebagai bahan utamanya.  

"Kami memilih bayam dan kunyit berdasarkan riset. Bayam mengandung antoksidan dan anti-bakteri. Sementara, kunyit mengandung anti-inflamasi yang baik untuk tubuh. Selain itu, mi instan ini juga diproduksi dengan cara dipanggang, sehingga lebih rendah lemak serta tanpa tambahan MSG dan tanpa pewarna buatan," jelas Katria. 

Bukan cuma itu, Katria menyebutkan kebaikan bayam dan kunyit juga disempurnakan dengan rasa yang enak di lidah. "Ditambah lagi topping seaweed (rumput laut) pada Mie Sedaap Baked Goreng dan koya gurih serta crunchy daun jeruk yang hanya ada di Mie Sedaap Baked rasa Soto bisa menjadi pilihan karbohidrat yang sehat. Konsumen tinggal menambahkan menu protein atau sayuran sesuai selera," ujarnya. 
 

Tips food combining mi instan

Menurut Kevindra, kunyit dan bayam termasuk Superfood. Jadi mi instan ini menjawab kebutuhan masyarakat yang mulai sadar dengan gaya hidup sehat dan mulai memperhatikan asupan makannya.

Finalis MasterChef Indonesia musim pertama ini pun membagikan sejumlah tips dalam mengkreasikan Mie Mie Sedaap Baked agar optimal menunjang gaya hidup anak muda.

"Sebenarnya sama saja dengan cara membuat mi instan pada umumnya. Namun, karena ingin lebih sehat biasanya saya suka food combining dengan protein nabati atau hewani. Misalnya, dicampur dengan lauk yang sama-sama dipanggang. Ditambahkan dengan brokoli rebus dan udang. Atau paha ayam dan wortel. Mie Sedaap Baked ini bisa menjadi sumber karbohidrat yang punya inovasi rasa yang enak dengan kandungan nutrisinya, sudah very good," tutup Kevindra. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(yyy)

MOST SEARCH