Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati membenarkan pentingnya penerimaan pajak bagi pembangunan ekonomi di Tanah Air dan untuk membangun Indonesia ke arah yang lebih baik lagi. Dalam hal ini, pemerintah telah menggencarkan program amnesti pajak agar penerimaan pajak bisa lebih maksimal guna membiayai aktivitas perekonomian.
"Saya ambil contoh penerimaan pajak Rp1 triliun. Penerimaan pajak Rp1 triliun itu bisa digunakan untuk pembangunan infrastruktur atau membantu orang miskin melalui subsidi, atau para petani, atau belanja sosial dan belanja pegawai," kata Ani, sapaan akrabnya, saat memberikan kuliah umum di HUT Media Indonesia, di Jakarta Barat, Kamis (19/1/2017).
Baca: Restitusi Pajak di 2016 Capai Rp101 Triliun
Selain itu, kata Sri, anggaran Rp1 triliun bisa dipergunakan membangun sepanjang 155 kilometer (km) jalan, membangun kurang lebih 11 ribu rumah prajurit yang saat ini masih kekurangan, memberikan subsidi sekitar 93 ribu ton benih kepada para petani, dan membayar gaji sebanyak 10 ribu polisi dalam setahun.
"Kalau kemarin kita melihat polisi bekerja dengan TNI menjaga keamanan saat ada sebuah aspirasi, maka jangan lupa mereka itu dibayar dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) yakni dari pajak. Mereka dibayar dari pajak Anda semua," kata Ani.
Baca: Amankan Pajak Negara, Kemenkeu Gandeng TNI
Lebih lanjut, Ani mengatakan, anggaran Rp1 triliun dari pajak bisa dipergunakan pemerintah untuk membangun 2,2 juta SD, SMP, atau SMA, membantu pemerintah melakukan intervensi guna membantu masyarakat melalui subsidi ke sebanyak 355 ribu masyarakat miskin, dan membantu sebanyak 3,6 juta masyarakat miskin untuk mendapatkan akses kesehatan.
Tidak hanya itu, Rp1 triliun bisa dipergunakan pemerintah untuk membangun puluhan rumah sakit di seluruh daerah di Tanah Air dan anggaran dari pajak sebesar Rp1 triliun bisa memberikan jaminan persalinan yang aman kepada 4,2 juta ibu-ibu hamil di seluruh wilayah di Indonesia.
Baca: Gubernur Riau Minta Batam Tunda Kenaikan Pajak Penerangan
"Sedemikian pentingnya penerimaan negara kita melalui pajak, kalau kita bicara masyarakat adil dan makmur. Mereka perlu didukung dan diintervensi dari pemerintah dan hal itu membutuhkan anggaran. Jadi, belanja pemerintah penting untuk menjadi instrumen guna mencapai keadilan dan kemakmuran bersama," pungkas Ani.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News