Berikut rangkuman berita selengkapnya:
1. Bank Sentral Eropa Diyakini Bakal Lebih Agresif Hadapi Risiko Resesi
Survei para ekonom menunjukkan bank sentral Eropa atau European Central Bank (ECB) bakal bertindak jauh lebih kuat daripada yang diprediksi sebelumnya untuk mengendalikan rekor inflasi. Upaya itu akan dilakukan meski ekonomi zona euro tengah menuju area resesi.Baca berita selengkapnya di sini
2. Presidensi G20 Indonesia Ingin Hasilkan Manfaat Nyata bagi Masyarakat Dunia
Presidensi G20 Indonesia yang mengusung tiga isu strategis berupa arsitektur kesehatan global, transformasi ekonomi berbasis digital, dan transisi energi diarahkan untuk menghasilkan concreate deliverable.Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?
Baca berita selengkapnya di sini
3. Arab Saudi dan Tiongkok Sepakat Perkuat Kerja Sama di Sektor Energi
Kantor Berita Negara Arab Saudi SPA melaporkan Menteri Energi Arab Saudi Pangeran Abdulaziz bin Salman dan Direktur Administrasi Energi Nasional Tiongkok Zhang Jianhua akan memperkuat hubungan mereka di sektor energi.Baca berita selengkapnya di sini
4. Pola Pikir Berkembang Harus Jadi Modal UMKM Tumbuh Hadapi Ancaman Resesi
Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Surabaya M Ali Affandi menyatakan growth mindset atau pola pikir berkembang menjadi modal bagi Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) untuk bisa tumbuh di tengah ancaman resesi dunia.Baca berita selengkapnya di sini
5. Kemenkeu: Malut Dapat Anggaran Rp81,06 Miliar Atasi Ketahanan Pangan
Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) Provinsi Maluku Utara (Malut) menyebutkan pemerintah telah mengalokasikan anggaran sebesar Rp81,06 miliar melalui APBN 2022 untuk mengatasi permasalahan ketahanan pangan di wilayah Malut.Baca berita selengkapnya di sini
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news medcom.id