Selain Radja Nainggolan yang dipastikan tak diajak ke Rusia, Martinez juga mencoret Christian Benteke dan Jordan Lukaku. Kedua pemain ini sempat dibawa oleh Martinez ketika menghadapi Portugal Sabtu 2 Juni.
Bahkan Benteke diturunkan pada babak kedua, ketika menggantikan Romelu Lukaku. Tapi performanya di pertandingan tersebut kurang memikat Martinez.
"Mencoret Benteke menjadi keputusan yang paling berat. Tapi itu untuk keseimbangan skuat. Kami memiliki dua nomor 9. Michy batshuayi dan Romelu Lukaku telah mengambil posisi itu," jelas Martinez.Klik di sini: Duel Indonesia vs Thailand Sarat Taktik
Dua pemain muda dipertahankan Martinez. Mereka adalah Adnan Januzaj yang saat ini bermain untuk Real Sociedad dan gelandang Monaco Youri Tielemens.
"Januzaj adalah talenta yang sebenarnya dalam situasi satu lawan satu. Dia akan berikan kami kesegaran. Saya berharap banyak padanya. Tielemens adalah pesepak bola yang mewakili masa depan Belgia. Ini adalah bagian dalam perjalanannya. Dia bisa memainkan posisi yang berbeda dan dia layak berada di sini," terangnya.Klik di sini: Penjelasan Kubu Persija terkait Batal Tanding Lawan Persebaya
Martinez masih belum mendapatkan satu kepastian terkait nasib Vincent Kompany. Bek berusia 32 tahun ini masih dalam kondisi cedera di pangkal pahanya, tapi mantan pelatih Everton tersebut tetap memasukkan bek Manchester City itu ke dalam skuatnya.
???? This is our @FIFAWorldCup squad list !
— Belgian Red Devils (@BelRedDevils) June 4, 2018
Let’s go #REDTOGETHER to Russia ! ????????
???? #WorldCup ???? pic.twitter.com/4FBWfiKZGJ
"Sampai 24 jam sebelum pertandingan perdana, kami masih dapat melakukan penggantian. kami harus menunggu dalam tujuh, atau delapan hari tentang nasib Kompany. Setelah itu kami akan mendapatkan kesempatan yang baik untuk melihat hasil diagnosisnya," ujar Martinez, meski hari ini adalah deadline pengumuman skuat final peserta Piala Dunia.
"Kompany adalah pemimpin sejati. Dia tampil luar biasa ketika dia di atas lapangan. Kepemimpinannya sangat penting bagi kami," tegasnya.
Meski begitu percaya diri dengan keputusannya, Belgia polesan Martinez sebenarnya masih kurang meyakinkan. Dalam menghadapi dua laga uji coba melawan tim besar, pasukan Red Devils ini masih kesulitan untuk menang.
Terkini mereka harus bermain imbang tanpa gol oleh Portugal. Sementara November tahun lalu, Belgia juga ditahan 3-3 oleh Meksiko.
Belgia tergabung dalam grup G bersama Panama, Tunisia, dan Inggris. Laga perdana akan dijalani Eden Hazard dan kawan-kawan dengan menghadapi Panama pada 18 Juni mendatang.
Berikut skuat lengkap Belgia di Piala Dunia 2018
Kiper: Thibaut Courtois, Simon Mignolet, Koen Casteels
Bek: Toby Alderweireld, Jan Vertonghen, Thomas Vermaelen, Dedryck Boyata, Thomas Meunier, Vincent Kompany
Gelandang: Yannick Carrasco, Nacer Chadli, Leander Dendoncker, Kevin De Bruyne, Mousa Dembele, Marouane Fellaini, Thorgan Hazard, Adnan Januzaj, Axel Witsel, Youri Tielemans
Striker: Michy Batshuayi, Eden Hazard, Dries Mertens, Romelu Lukaku
Cadangan: Luarent Ciman
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
(ASM)
