Seperti dilansir Reuters dari stasiun televisi Rumania DolceSport TV, Rabu, pihak Rumania sudah mengajukan protes atas kejadian tersebut.
"Kami belum mengetahui siapa pencurinya dan hampir tidak ada harapan untuk membongkar kasus ini," ujar penasihat pribadi Ketua Federasi Sepak Bola Rumania Andrei Vochin.
Andrei mengatakan kejadian pencurian itu terjadi kala para pemain sedang melakukan latihan. Setidaknya ada 12 pemain dan seorang pemijat yang melaporkan kehilangan uang serta barang.Baca juga: Hasil Lengkap Kualifikasi Piala Dunia Zona Eropa Dini Hari Tadi
Rumania bermain imbang tanpa gol dengan tuan rumah Kazakhstan dalam pertandingan Grup E Kualifikasi Piala Dunia 2018.
Hasil laga yang diadakan di Astana, Kazakhstan, tersebut membuat Rumania berada di posisi tiga grup dengan lima poin dari tiga pertandingan, tertinggal dua poin dari pimpinan klasemen, Montenegro.Sementara itu, Kazakhstan tetap berada di posisi kelima dengan dua poin.(ant)
Video: Inggris vs Slovenia Imbang Tanpa Gol
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
(RIZ)
