Penyebab lantai kamar mandi kuning. Foto: Freepik
Penyebab lantai kamar mandi kuning. Foto: Freepik

Kenapa Lantai Kamar Mandi Bisa Kuning? Ini Penjelasannya!

Rizkie Fauzian • 06 Mei 2025 13:17
Jakarta: Lantai kamar mandi yang menguning jadi salah satu masalah umum  yang bisa terjadi di rumah. Selain mengganggu estetika, perubahan warna ini juga bisa menimbulkan kesan jorok dan tidak higienis, meski kamar mandi rutin dibersihkan.
 
Apa sebenarnya penyebab lantai kamar mandi menguning? Menurut para ahli kebersihan rumah tangga, ada beberapa faktor utama yang menyebabkan lantai kamar mandi berubah warna, khususnya menguning.

Penyebab lantai kamar mandi menguning

Kenapa Lantai Kamar Mandi Bisa Kuning? Ini Penjelasannya!
Penyebab lantai kamar mandi kuning. Foto: Freepik

1. Penumpukan sisa sabun dan air keras

Sisa sabun, sampo, dan detergen yang tidak dibersihkan dengan baik dapat menempel di permukaan lantai. Bila dibiarkan, residu ini bereaksi dengan air—terutama air yang mengandung zat besi tinggi (air keras), dan menyebabkan noda kekuningan.

2. Jamur dan lumut

Kamar mandi yang lembap menjadi tempat ideal bagi jamur dan lumut tumbuh. Beberapa jenis jamur bisa menyebabkan noda kuning atau kecoklatan di lantai, terutama pada nat keramik.

3. Paparan zat kimia yang tidak tepat

Penggunaan pembersih berbahan kimia keras secara berlebihan atau tidak sesuai anjuran dapat merusak permukaan keramik, membuatnya berpori, dan lebih mudah menyerap kotoran yang menimbulkan warna kuning.
 
Baca juga: Begini Cara Tepat Bersihkan Lantai Kamar Mandi

4. Air sumur atau PDAM yang terkontaminasi

Kandungan zat besi atau mangan yang tinggi dalam air rumah tangga, terutama dari air sumur, bisa meninggalkan bekas kuning ketika mengendap di lantai.

5. Kurangnya perawatan rutin

Membersihkan kamar mandi secara asal-asalan dan tidak rutin membuat kotoran menumpuk dan mengendap, terutama di area yang sering basah.
 
Agar lantai kamar mandi tetap bersih dan tidak menguning, disarankan untuk membersihkannya secara teratur dengan pembersih yang tepat. Gunakan campuran cuka dan baking soda sebagai alternatif alami.

Pastikan juga ventilasi kamar mandi cukup agar tidak terlalu lembap. Dengan perawatan yang tepat, lantai kamar mandi bisa kembali bersih dan tampak seperti baru.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(KIE)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan