Jakarta: Beberapa tahun terakhir, tren furnitur lebih dominan menciptakan ruang yang hangat, nyaman, dan personal. Namun, para ahli desain memperkirakan tren furnitur akan melanjutkan estetika visual di tahun mendatang.
Desain interior Cheryl Clendenon mengatakan tren furnitur akan menonjolkan perpaduan pengaruh retro, material berkelanjutan, dan warna berani. Jika dipadukan dengan cermat, tren ini akan menghasilkan estetika desain berlapis memadukan kenyamanan dengan seni.
Dikutip Better Homes and Gardens, beberapa desainer interior mengungkapkan prediksi furnitur yang bakal tren tahun depan.
7 furnitur bakal tren di 2025

1. Perpaduan modern dengan gaya tradisional
Desainer Rebecca Ward mengatakan ada pergeseran ke arah investasi pada perabot fungsionalitas modern yang dapat bertahan lebih lama dengan tren gaya tradisional. Perabotan memainkan peran penting dalam memadukan gaya modern dengan klasik.
2. Lengkungan
Clendenon menjelaskan bahwa lengkungan dan tepi lembut menciptakan tampilan yang ramah dan luwes yang kontras dengan dekorasi yang lebih terstruktur. Ada juga kualitas yang menenangkan pada kelembutan garis lengkung sehingga tren ini akan sangat cocok untuk menciptakan ruang yang hangat dan menenangkan.
3. Bersifat keberlanjutan
Sifat keberlanjutan akan tetap menjadi perhatian utama saat mencari bahan dari sumber daya terbarukan ataupun barang antik. Ward menyarankan untuk mencari merek ramah lingkungan atau dan buatlah barang tanpa menggunakan bahan kimia berbahaya.
Selain itu, belilah barang bekas dan bawa pulang barang antik yang tidak hanya mendukung keberlanjutan, tetapi memberi karakter unik pada ruangan.
4. Kerajinan tangan
Detail ukiran tangan dan kayu menghadirkan elemen alami, detail tekstur, dan kualitas kerajinan yang langsung mengubah ruangan menjadi unik. Carilah pewarna kayu yang kontras. Desainer Sarah Hargrave juga mengatakan pertimbangkan bufet maple gelap yang dipadukan dengan detail cetakan kenari yang lebih terang.
Baca juga: 7 Tren Furnitur Ini Dianggap Jadul Tahun Depan |
5. Tekstur dan pola campuran
Motif campuran, pola yang ceria, dan tekstur akan mendominasi desain furnitur. Misalnya, tekstur permadani dengan motif modern, kain hewan dan bunga yang penuh warna, hingga kombinasi pola yang lebih ceria.
6. Detail bergelombang
Detail bergelombang dari tahun 1950-an kembali hadir. Ada elemen ceria pada detail furnitur yang memberikan kesan santai dan unik pada ruangan. Dapat dikatakan cukup serbaguna untuk dipadukan di ruangan, seperti melalui meja kecil di kamar tidur atau kepala tempat tidur berlapis kain.
7. Furnitur yang terinspirasi dari 70-an
Clendenon mengatakan tahun 70-an akan tren kembali dalam penggunaan sofa rendah, bentuk yang besar, hingga warna tanah yang dipadukan dengan pola yang berani. Ia memperkirakan bahwa furnitur akan membawa pengaruh tahun 70-an dari segi tekstur berlapis atau bahan yang dapat dipadukan seperti bahan kulit dan rotan. (Theresia Vania Somawidjaja)
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id