Tingginya aktivitas ekonomi di kawasan Cikarang, Cibitung, hingga Serang Baru mendorong permintaan hunian terus meningkat setiap tahun. Tidak hanya dekat dengan pusat industri besar, wilayah ini juga didukung fasilitas publik yang relatif lengkap.
Mulai dari pusat perbelanjaan, institusi pendidikan, hingga layanan kesehatan tersedia di berbagai kecamatan. Kondisi tersebut menjadikan Kabupaten Bekasi sebagai lokasi strategis untuk membeli rumah dengan harga yang masih tergolong kompetitif.
Berdasarkan data terbaru Sistem Informasi Kumpulan Pengembang (Sikumbang) Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP), berikut rekomendasi rumah subsidi di Kabupaten Bekasi yang bisa menjadi pertimbangan.
Rekomendasi rumah subsidi Kabupaten Bekasi

Perumahan subsidi di Kabupaten Bekasi. Foto: SiKumbang Kementerian PKP
1. Mutiara Muktiwari Residence, Cibitung
Mutiara Muktiwari Residence berlokasi di Desa Muktiwari, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Bekasi. Proyek ini dikembangkan oleh Pajar Putri Pratama dengan total 473 unit rumah subsidi.Harga yang ditawarkan sebesar Rp185 juta per unit. Hunian tersedia dalam tipe 25/60, dengan luas bangunan 25 meter persegi di atas lahan 60 meter persegi.
Fasilitas rumah meliputi dua kamar tidur dan satu kamar mandi. Spesifikasi teknisnya menggunakan rangka atap baja, dinding batako, lantai keramik ukuran 40x40, serta pondasi batu kali.
2. The Arthera Hill 2, Serang Baru
Bagi pencari hunian di kawasan Serang Baru, The Arthera Hill 2 bisa menjadi pilihan. Perumahan ini berlokasi di Desa Jayasampurna, Kecamatan Serang Baru, dan dikembangkan oleh PT Prisma Inti Propertindo.Saat ini tersedia 441 unit rumah subsidi dengan harga Rp185 juta. Tipe yang ditawarkan adalah 30/60, dengan luas bangunan 30 meter persegi di atas lahan 60 meter persegi.
Rumah dilengkapi dua kamar tidur dan satu kamar mandi. Spesifikasi bangunan menggunakan rangka atap baja ringan dengan genteng metal pasir, dinding hebel finishing plester dan cat, lantai keramik 40x40, serta pondasi batu kali.
3. New Pesona Sasak Bali, Sukatani
Perumahan New Pesona Sasak Bali berlokasi di Desa Sukahurip, Kecamatan Sukatani. Dikembangkan oleh PT Pilar Buana Indonesia, proyek ini menyediakan 421 unit rumah subsidi dengan beragam pilihan tipe dan harga. Pilihan tipe yang tersedia:Tipe 27/60
Harga paling terjangkau, Rp166 juta. Luas bangunan 27 meter persegi di atas lahan 60 meter persegi, dua kamar tidur dan satu kamar mandi.
Spesifikasi meliputi atap baja ringan, genteng beton, dinding bata ringan hebel, lantai keramik 40x40, pondasi batu kali, dan struktur beton bertulang.
Tipe 27/60 (Boulevard)
Berada di jalan utama dengan harga Rp170 juta. Spesifikasi dan tata ruang serupa dengan tipe standar.
Tipe 27/60 (PMK 2023 & PMK 2024)
PMK 2023 dibanderol Rp181 juta, sedangkan PMK 2024 seharga Rp185 juta. Keduanya memiliki spesifikasi bangunan yang sama dengan standar subsidi terbaru.
4. Puri Kasablanka Tahap 3, Sukawangi
Rekomendasi berikutnya adalah Puri Kasablanka Tahap 3 yang berlokasi di Desa Sukamekar, Kecamatan Sukawangi. Perumahan ini dikembangkan oleh Rizam Zami Amri.Tersedia sekitar 365 unit rumah subsidi dengan harga Rp181 juta per unit. Tipe yang ditawarkan adalah 29/60, dengan luas bangunan 29 meter persegi dan lahan 60 meter persegi.
Rumah terdiri dari dua kamar tidur dan satu kamar mandi. Spesifikasi bangunan menggunakan atap baja ringan, dinding hebel diplester, lantai keramik 40x40, serta pondasi batu kali.
5. Puri Mutiara Indah, Cikarang Utara
Puri Mutiara Indah berlokasi di Desa Karangraharja, Kecamatan Cikarang Utara, kawasan yang dekat dengan pusat industri. Perumahan ini dikembangkan oleh PT Karya Prima Lestari dengan total 347 unit rumah subsidi.Pilihan tipe dan harga seperti tipe 27/60, 22/60, dan 22/60 ditawarkan harga Rp168 juta.
Tipe 27/60 memiliki satu kamar tidur dan satu kamar mandi, menggunakan genteng keramik, dinding bata ringan, lantai keramik 30x30, dan pondasi cor plat beton.
Tipe 22/60 dan 22/66 menggunakan rangka atap baja ringan, genteng beton, serta lantai keramik 30x30 di atas plat beton wiremesh. (Syarifah Komalasari)
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News