Rumah baru Richard Gere. Foto: Realtor.com
Rumah baru Richard Gere. Foto: Realtor.com

Pindah ke Spanyol, Richard Gere Pamer Rumah Baru Senilai Rp170 Miliar

Rizkie Fauzian • 07 Desember 2024 21:43

Jakarta: Aktor Richard Gere dan istrinya, Alejandra Silva menjalani kehidupan baru mereka di Spanyol setelah pindah dari Amerika Serikat (AS) bersama kedua anak mereka. Gere (75) telah menjual rumahnya di New Canaan, Connecticut seharga USD10,75 juta atau Rp170 miliar (kurs Rp15.860).

Hanya beberapa minggu kemudian, Silva telah membagikan sekilas rumah mereka di Spanyol dengan mengunggah gambar Instagram dengan kedua putranya sedang menghias pohon Natal mereka.
Pindah ke Spanyol, Richard Gere Pamer Rumah Baru Senilai Rp170 Miliar

Rumah baru Richard Gere. Foto: Alejandra Gere/Instagram

Melansir Realtor, rumah lamanya dilengkapi enam kamar tidur dan 11 kamar mandi di New Canaan, Connecticut pada musim panas tahun 2022. Awalnya, Gere berencana mengubah sebagian besar lahannya yang luas menjadi pertanian di 2023.

Baca juga: Tak Laku-laku, Rumah Kylie Jenner dan Travis Scott Gagal Dijual

Namun di bulan April, rencana tersebut tampaknya tertunda ketika aktor tersebut ingin merelokasi seluruh keluarganya ke negara Eropa tersebut. Meskipun Gere tidak secara resmi mendaftarkan rumahnya, properti tersebut dipuji sebagai tempat peristirahatan yang menakjubkan.

Properti bergaya pedesaan Inggris ini dibangun di atas lahan seluas 31,8 hektare. Ada dua bangunan rumah, hunian utama memiliki lima kamar tidur yang dibangun pada 1938 oleh Harold R. Sleeper dan pondok tiga kamar tidur.
Pindah ke Spanyol, Richard Gere Pamer Rumah Baru Senilai Rp170 Miliar

Rumah baru Richard Gere. Foto: Realtor.com

Di halaman rumahnya, terdapat taman lanskap, pemandangan alam seluas berhektar-hektar, dan kolam renang dengan area untuk berjemur dan bersantai. Ada juga wisma tamu terpisah seluas 139 meter persegi di properti tersebut.

Properti tersebut pertama kali didaftarkan dengan harga USD13,9 juta (Rp220 miliar). Namun, Gere hanya membayar USD10,8 juta (Rp171 miliar).

Sayangnya, sang aktor mengalami kerugian atas rumah tersebut. Kerugian terjadi saat ia membuat keputusan untuk menjualnya sendiri dengan harga USD50.000 (Rp793 juta) lebih rendah dari harga yang dibayarkan dua tahun lalu. (Theresia Vania Somawidjaja)


 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(KIE)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan