Rekomendasi pewangi kamar mandi. Foto: Freepik
Rekomendasi pewangi kamar mandi. Foto: Freepik

5 Rekomendasi Pewangi Kamar Mandi Tahan Lama

Rizkie Fauzian • 20 Januari 2026 14:24
Jakarta: Masalah bau tidak sedap di kamar mandi kerap menjadi kendala yang merepotkan. Untuk mengatasinya, diperlukan pewangi kamar mandi yang tidak hanya mampu mengusir bau, tetapi juga memberikan aroma segar yang tahan lama.
 
Kamar mandi yang wangi dapat meningkatkan suasana hati penghuni rumah sekaligus memberikan kesan nyaman bagi tamu yang berkunjung. Oleh karena itu, pemilihan pengharum kamar mandi sebaiknya disesuaikan dengan kebutuhan, ketahanan aroma, serta tingkat keamanannya bagi seluruh penghuni rumah.
 
Saat ini, tersedia berbagai pilihan pengharum kamar mandi dengan keunggulan yang beragam, mulai dari aroma lembut hingga wangi yang kuat untuk menetralisir bau. Berikut rekomendasi pewangi kamar mandi yang bisa menjadi pilihan di rumah.

Rekomendasi pewangi kamar mandi

1. Stella Pocket Bathroom

5 Rekomendasi Pewangi Kamar Mandi Tahan Lama
Rekomendasi pewangi kamar mandi. Foto: Shopee

Stella Pocket Bathroom menjadi pilihan praktis dengan harga terjangkau, yakni sekitar Rp9 ribu. Meski berukuran kecil, produk ini mampu memberikan kesegaran hingga 30 hari.
 
Mengusung Slim Gel Technology, Stella Pocket efektif melawan bau tidak sedap di kamar mandi. Selain itu, produk ini dinilai lebih aman dibandingkan kamper karena tidak mudah dijangkau oleh anak-anak.
 
Stella Pocket tersedia dalam lima varian aroma, yaitu Purple Dream, Orange Twist, Cool Blue, Fresh Green, dan Passion Red. Cara penggunaannya pun mudah, cukup digantung di area kamar mandi.

2. Glade Bathroom Mountain Pine

5 Rekomendasi Pewangi Kamar Mandi Tahan Lama
Rekomendasi pewangi kamar mandi. Foto: Shopee
 
Bagi yang menyukai aroma segar khas alam, Glade Bathroom Air Freshener Mountain Pine dapat menjadi pilihan. Produk ini dijual dalam bentuk refill 70 gram dengan harga sekitar Rp11.500.
 
Baca juga: 5 Rekomendasi Pembersih Kerak Kamar Mandi Paling Ampuh
Glade dikenal mampu memberikan kesegaran maksimal untuk menutupi bau tidak sedap dengan aroma pinus yang kuat dan menyegarkan. Produk ini memiliki masa simpan hingga 24 bulan dan mudah digunakan pada wadah pengharum yang sudah tersedia.

3. Yillin Aromaterapi Padat

5 Rekomendasi Pewangi Kamar Mandi Tahan Lama
Rekomendasi pewangi kamar mandi. Foto: Shopee
 
Yillin Pengharum Ruangan Aromaterapi Padat dibanderol sekitar Rp17.500 dan menawarkan aroma lembut yang tidak menyengat. Produk ini menggunakan medium gel dengan berat netto 90 gram.
 
Tersedia dalam tiga varian aroma bersertifikat Kemenkes RI, yaitu Sakura, Lemon, dan Delima. Ketahanan wanginya mencapai kurang lebih 30 hari dan cocok digunakan di kamar mandi, lemari, laci, hingga mobil.

4. Findense Floral Scent

5 Rekomendasi Pewangi Kamar Mandi Tahan Lama
Rekomendasi pewangi kamar mandi. Foto: Shopee
 
Findense Bathroom Air Freshener Floral Scent hadir sebagai pewangi kamar mandi premium dengan harga mulai Rp39.900 hingga Rp113.700.
 
Produk ini dirancang untuk menetralisir bau tidak sedap dengan cepat sekaligus memberikan aroma bunga yang lembut dan tahan lama. Selain fungsional, desain kemasannya yang minimalis membuatnya cocok sebagai elemen estetika di kamar mandi.

5. Bayfresh Pop Scent

5 Rekomendasi Pewangi Kamar Mandi Tahan Lama
Rekomendasi pewangi kamar mandi. Foto: Shopee
 
Bayfresh Pop Scent merupakan produk lokal dengan harga sekitar Rp10.595. Pewangi ini menggunakan teknologi gel yang dikombinasikan dengan konsentrat parfum dalam membran kertas.
 
Dilengkapi fitur odor eliminator, Bayfresh efektif menghilangkan bau tidak sedap. Produk ini tersedia dalam empat varian aroma, yakni Clean, Pretty, Lovely, dan Joy, serta telah memiliki izin BPOM dengan masa simpan hingga 24 bulan. (Syarifah Komalasari)
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(KIE)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan