medcom.id, Jakarta: Ketua DPD Partai Golkar DKI Jakarta Fayakhun Andriadi menyebut, empat partai pendukung Basuki `Ahok` Tjahaja Purnama-Djarot Saeful Hidayat mulai menggalang pengumpulan dana kampanye Pilgub 2017. Ahok pun ikut dilibatkan.
"Ahok bilang, 'silakan ciptakan EO (event organiser) di semua partai politik dan relawan'," kata Fayakhun di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (29/9/2016).
Menurut Fayakhun, Ahok telah menyerahkan konsep penggalangan dana kepada masing-masing EO dari partai atau relawan. Bahkan, Ahok siap menjadi komedian dengan manggung sebagai komika di stand up comedy.
"Ahok malah bilang gini, 'gw stand up deh cari uang untuk kampanye. Nanti uangnya disetor ke rekening pemenangan," kata Fayakhun.
Ketua DPD Golkar DKI Jakarta Fayakhun Andriadi. Foto: MI/Mohammad Irfan
Selain itu, Fayakhun mengatakan, ada sejumlah cara lain yang bisa dilakukan untuk menggalang dana buat kampanye Ahok-Djarot. Di antaranya menggelar makan bareng dengan Ahok dan mengundang para pengusaha.
"Misalnya juga dinner sama Ahok, yang satu meja (harganya) Rp25 juta. Sekelilingnya Rp10 juta. Itu buat pengusaha-pengusaha," kata dia.
Kemudian, Fayakhun mengatakan, pengalangan dana kampanye juga bisa dilakukan dengan cara menjual pernak-pernik Ahok-Djarot.
"Kalau calon lain kan bikin, ini kalau Ahok malah dijual lho. Dulu kalau cetak kaos bagi-bagi ke rakyat, sekarang jualan kaos merchandise. Politik kita sudah berubah ternyata. Di AS juga, pin, topi, kaos, Hillary dan Trump dijual," kata dia.
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Medcom.id((MBM))