Guru. DOK Puslapdik Kemendikbud
Guru. DOK Puslapdik Kemendikbud

Kronologi Perseturuan Gaji Guru Honorer dengan Ferry Irwandi, Iman P2G Meluncur ke Malaka Sore Ini

Ilham Pratama Putra • 28 Januari 2026 11:19
Ringkasnya gini..
  • Ferry Irwandi mengajak Iman Zanatul Haeri bertemu dalam Podcast Malaka untuk membahas gaji guru honorer.
  • Iman Zanatul Haeri menilai ulasan Ferry tentang masalah gaji guru honorer telah digunakan oleh banyak pihak untuk menormalisasi nasib guru honorer.
  • Ferry Irwandi menilai masalah gaji guru honorer tak bisa dibebankan pada pemerintah pusat karena merupakan urusan pemerintah daerah.
Jakarta: Pembahasan mengenai nasib dan kesejahteraan guru honorer kembali memanas di berbagai platform media sosial. Ramainya pembicaraan tersebut dimulai dari unggahan video konten kreator Ferry Irwandi melalui kanal YouTube Malaka.
 
Dalam video tersebut, Ferry membahas masalah gaji honorer. Video itu diunggah dengan judul Membongkar Masalah Gaji Honorer pada 22 Januari 2026.
 
Atas video yang diunggah Ferry, banyak praktisi bidang pendidikan memberikan kritik dan sudut pandang berbeda. Salah satunya, Kepala Bidang Advokasi Guru Perhimpunan Pendidikan dan Guru (P2G), Iman Zanatul Haeri.

Iman memberikan ulasan terkait unggahan Ferry di akun X miliknya @zanatul_91. Ia menilai penjelasan Ferry tentang masalah gaji guru honorer telah digunakan oleh banyak pihak untuk menormalisasi nasib guru honorer agar para guru itu menyalahkan dirinya sendiri, yayasan dan pemerintah daerah.
 
"Padahal, masalah guru adalah masalah kepemimpinan nasional," tulis Iman dikutip Rabu, 28 Januari 2026.
 
Iman banyak meluruskan pandangan Ferry dengan kebijakan dan kondisi ril di lapangan. Termasuk melampirkan ketetapan undang-undang yang menyangkut nasib guru.
 
Dia menilai akar masalah guru honorer adalah kepemimpinan nasional. Presiden dapat menetapkan upah minimum guru untuk menjamin kesejahteraan guru sebagaimana Presiden menjamin kesejahteraan pegawai Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG). 
 
Cuitan Iman di X (dulu Twitter) sempat dikonfrontasi Ferry melalui Instagram Storiesnya. Ferry mengaku setelah videonya diulas Iman, dirinya mendapatkan tindakan intimidatif hingga ancaman ke keluarganya, walaupun kritik Iman substansial terhadap kebijakan guru honorer.
 
Namun, akhirnya Ferry mengaku ada kesalahpahaman antara dirinya dan Iman. Ferry mengaku sudah meminta maaf.
 
"Intinya fokus kami sama, yaitu kesejahteraan guru dan berkomitmen untuk saling mendukung," tulis Ferry dalam unggahan instagramnya @irwandiferry.
 
Terpisah, Iman menyebut hari ini akan ke kantor Malaka untuk melakukan siniar dengan Ferry. Sebelumnya, Ferry sudah menjanjikan ada Podcast tanggal 28 Januari 2026 untuk membicarakan isu tersebut.
 
"Jadi. Nanti sore saya ke Malaka," kata Iman kepada Medcom.id, Rabu, 28 Januari 2026.
 
Saat ini, belum diketahui apakah siniar tersebut akan disiarkan langsung kepada publik atau dalam bentuk rekaman yang akan dipublikasikan kemudian. Dalam unggahan terakhir Ferry, ia menyampaikan siap menyambut Iman untuk berdiskusi.
 
"Sampai jumpa di diskusi mas @imanzanatul91. Hidup guru-guru Indonesia," tulis dia. 
 
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(REN)




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan