Jakarta: Koalisi Indonesia Maju tak buru-buru menentukan calon wakil presiden (
cawapres) pendamping Prabowo Subianto. Partai Golkar akan menggelar Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) di DPP Partai Golkar, pada Sabtu, 21 Oktober 2023 terlebih dahulu.
Ketum Golkar Airlangga Hartarto mengatakan agenda politik itu menjadi ujung musyawarah menentukan pendamping Prabowo.
Golkar bakal mengusulkan nama bakal cawapres untuk Prabowo.
"Semua akan diputuskan," kata Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto di Kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, Rabu, 18 Oktober 2023 malam.
Meski demikian, Airlangga tak menjawab lugas ketika ditanya terkait bergabungnya sosok tertentu ke Golkar untuk disandingkan dengan Prabowo. Pertanyaan wartawan terkait isu bergabungnya Gibran ke Golkar.
"Rapimnas hanya membahas keputusan Partai Golkar," ucap Airlangga.
Rapimnas Golkar dimulai Jumat, 20 Oktober 2023. Kegiatan dimulai dengan tasyakuran di Taman Makam Pahlawan, Jakarta Selatan.
Airlangga juga menekankan tak mengundang partai politik (parpol) di Koalisi Indonesia Maju (KIM) pada dua hari tersebut. Karena agenda Rapimnas bersifat internal.
"Rapimnas hanya untuk internal," ujar Airlangga.
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Medcom.id((ADN))