Ada 2 keterampilan wajib yang harus dimiliki oleh pengemudi kendaraan. Auto2000
Ada 2 keterampilan wajib yang harus dimiliki oleh pengemudi kendaraan. Auto2000

Safety Driving

2 Keterampilan Wajib untuk Cegah Kecelakaan Fatal Di Jalan

Ekawan Raharja • 07 Oktober 2020 14:00

2. Keterampilan Mengemudi

Keterampilan mengemudi terkait kompetensi ketika berada di balik kemudi. Biasanya berhubungan dengan teknis mengemudi alias hard skill, dimana pengemudi harus bisa menguasai teknik berkendara dengan baik sehingga dapat merespons segala kondisi yang berkembang dengan tepat. Skill dasar mengemudi mobil bisa diperoleh di lembaga kursus mengemudi mobil yang sesuai kualifikasi pemerintah atau belajar dari pengemudi lain yang punya kompetensi dan jam mengemudi memadai.
 
Tentu Anda pernah melihat sopir yang kesulitan saat memarkirkan mobilnya karena belum mahir bermanuver di area terbatas. Ada juga yang melakukan gerakan pindah jalur tiba-tiba, belok tanpa memberikan aba-aba lampu sein, gugup saat menyalip sehingga membuat pengguna jalan lainnya kesulitan. Atau kesulitan mengantisipasi ketika ada kondisi darurat seperti menghindar atau pengereman darurat. Dengan meningkatkan skill mengemudi, Anda bisa tahu apa yang harus dilakukan di jalan.
 
Selain skill pengemudi, kondisi fisik kendaraan juga memiliki peran penting menjaga keamanan berkendara. Ambil misal kondisi rem yang tidak pakem bisa membuat mobil terlibat kecelakaan, pelat kopling aus bisa menyulitkan saat stop and go di tanjakan dan berbahaya jika sampai mobil mundur, shock absorber yang sudah bocor membuat mobil susah dikendalikan, termasuk aki rusak yang bisa membuat komponen kelistrikan seperti lampu tidak bisa berfungsi maksimal. Untuk menjaga kondisi kendaraan, pemilik mobil bisa melakukan servis ke bengkel resmi seperti Auto2000 untuk bengkel resmi Toyota.


 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
(ERA)
  • Halaman :
  • 1
  • 2
Read All




TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan