Ilustrasi Medcom.id.
Ilustrasi Medcom.id.

Jokowi Disebut Hanya Ingin Ada 2 Poros Capres-Cawapres

Theofilus Ifan Sucipto • 14 April 2023 04:15
Jakarta: Presiden Joko Widodo (Jokowi) dinilai berperan dalam meng-endorse calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Kepala Negara disebut tidak ingin ada terlalu banyak poros.
 
"Saya mendengar kabar Pak Jokowi cenderung (ingin) jangan (ada) tiga poros karena riskan, lebih baik dua poros" kata jurnalis senior Wahyu Muryadi dalam diskusi virtual, Kamis, 13 April 2023.
 
Wahyu mengatakan skenario itu bisa saja terwujud. Poros tersebut ialah pasangan capres dan cawapres dari Koalisi Perubahan versus poros Jokowi dengan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.

"Persoalannya apakah (Jokowi dan Megawati) bisa bersatu? Ide dan gagasan Pak Jokowi dan Bu Mega masih kita lihat karena masih terus terjadi lobi-lobi," papar dia.
 
Baca juga: Koalisi Besar Dinilai Tak Mudah Berkongsi

 
Menurut Wahyu, partai politik lainnya akan menyesuaikan dinamika terkini. Sebab, urusan politik menyangkut berbagai cara untuk memenangkan pertarungan.
 
"Maka muncul fenomena pekan lalu di kantor DPP PAN (Partai Amanat Nasional), Pak Jokowi ketemu lima ketua umum partai," ujar dia.
 
Wahyu menilai pertemuan itu menarik lantaran menghasilkan wacana membentuk Koalisi Besar. Namun pembentukan itu dinilai kembali pada eskalasi hubungan Jokowi dan Megawati.
 
"Karena sejak awal ada posisi berhadapan yang identik antara Anies Baswedan dengan Pak Jokowi, tapi disisi lain ada PDIP," tutur dia.
 

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news Medcom.id
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(END)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan