Ketua DPR Puan Maharani. MI/Susanto
Ketua DPR Puan Maharani. MI/Susanto

Ini Kata Puan Disinggung Peluang PDIP Berkoalisi dengan Gerindra dan PKB

Juven Martua Sitompul • 21 Juni 2022 20:46
Jakarta: Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Puan Maharani mengamini partainya berpeluang berkoalisi dengan partai politik (parpol) lain di Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. Khususnya, dengan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Gerindra yang tengah menjajaki komunikasi.
 
"Ya, (berkoalisi) mungkin saja," kata Puan di sela-sela acara Rakernas II PDIP, di Sekolah Partai Lenteng Agung, Jakarta, Selasa, 21 Juni 2022.
 
Ketua DPR ini pun mengaitkan soal pesan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri jika partai berlambang banteng moncong putih itu tidak bisa sendirian dalam membangun Indonesia. Menurut Megawati, kata Puan, dibutuhkan kerja sama antarparpol untuk pembangunan Indonesia ke depan.

"Ibu Ketum tadi mengatakan membangun Indonesia tidak bisa sendirian, harus gotong royong," kata dia.
 
Baca: PKB: Koalisi dengan Gerindra Lebih Realistis
 
Di sisi lain, Puan juga mengutip pernyataan Presiden Joko Widodo (Jokowi) soal membangun Indonesia. Jokowi mengatakan membangun Indonesia harus saling bahu-membahu antara semua pihak, termasuk antarparpol.
 
"Presiden juga menyatakan seperti itu, harus bisa bantu membantu membangun Indonesia," kata Puan.
 
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News

Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id
(JMS)


TERKAIT

BERITA LAINNYA

social
FOLLOW US

Ikuti media sosial medcom.id dan dapatkan berbagai keuntungan