Jakarta: Kondisi Indonesia di masa pandemi makin menghkawatirkan. Desakan pemerintah memberlakukan lockdown regional demi menekan peningkatan kasus covid-19 mulai deras.
Pengambilan kebijakan, terlebih lockdown regional, tak bisa serta merta. Pemerintah butuh mempelajari lebih dalam sebelum mengambil keputusan penting.
"Perlu dengan kajian yang matang," tegas Wakil Ketua DPR Sufmi Dasco Ahmad di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin, 21 Juni 2021.
Baca: Catat Rekor, Kasus Harian Covid-19 Jakarta Tembus 5 ribu sejak Pandemi
Politikus Partai Gerindra itu mendorong pemerintah mendalami usulan lockdown regional yang disuarakan pakar. Gagasan itu dinilai salah satu opsi mencegah semakin melonjaknya kasus covid-19 nasional.
"Perlu dikaji oleh pemerintah untuk menjadi salah satu opsi dalam menekan laju covid-19," ujar Dasco.
Menurut Dasco, setiap kebijakan dalam rangka penanganan covid-19 perlu mengutamakan masyarakat. Sementara itu, masyarakat juga wajib mematuhi setiap kebijakan protokol kesehatan yang disuarakan pemerintah.
"Kepada masyarakat kami imbau untuk tetap menjaga protokol kesehatan. Tidak keluar rumah apabila tidak perlu dan ada aturannya, di DKI Jakarta misalnya, yang work from home (wfh) hanya 75 persen," ucap Dasco.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id