PRJ merupakan event tahunan sebagai bentuk peringatan ulang tahun DKI Jakarta yang jatuh setiap tanggal 22 Juni. Di sini, Sobat Medcom akan menemukan berbagai pameran produk UMKM hingga industri besar seperti makanan, elektronik, perabotan rumah, otomotif, dan lain sebagainya.
Pengunjung juga disajikan dengan konser musik dari para penyanyi musik papan atas. Misalnya Padi, Slank, Rizky Febian, Mahalini, dan lainnya. Tak hanya itu, akan ada pesta kembang api dan parade karnaval yang turut memeriahkan gelaran tahunan ini.
| Baca: DKI Targetkan Pengunjung PRJ 5.000 Per Hari |
Harga Tiket
Tiket masuk event yang juga disebut Jakarta Fair Kemayoran 2023 ini harganya beragam tergantung dengan kategorinya. Berikut ini detail harga tiket Pekan Raya Jakarta 2023:Tiket Masuk
- Senin (15.30-22.00 WIB): Rp30.000- Selasa-Kamis (15.30-22.00 WIB): Rp40.000
- Sabtu-Minggu (10.00-23.00 WIB): Rp50.000
Tiket Masuk + Konser (Bundling)
- Senin-Kamis (19.00-22.00 WIB): Rp100.000 (Regular) dan Rp175.000 (VIP)- Jumat-Minggu (19.00-23.00 WIB): Rp100.000 (Reguler) dan Rp175.000 (VIP)
Sementara itu, lansia di atas usia 60 tahun tidak dikenakan biaya masuk. Anak-anak dengan tinggi di bawah 1 meter juga tidak perlu membeli tiket masuk. Pihak PRJ akan melakukan pengukuran tinggi badan kepada anak-anak di loket masuk.
| Baca: PRJ Konsisten Digelar, Heru: Perkuat Ekonomi Domestik |
Cara Beli Tiket
Tiket masuk Jakarta Fair Kemayoran 2023 bisa didapatkan melalui daring dari situs resmi Jakarta Fair. Untuk lebih jelasnya, ini step-step membeli tiket masuk PRJ:1. Buka situs Jakartafair.co.id
2. Klik ‘Beli Tiket’ di pojok kanan atas. Nantinya, Anda akan diarahkan pada situs Jakartafair2023.loket.com.
3. Pilih tanggal kunjungan dan tiket masuk atau bundling
4. Klik ‘Buy Ticket’
5. Pilih jenis dan jumlah tiket
6. Klik ‘Order Now’
7. Isi data diri dan klik ‘Next’
8. Masuk ke halaman konfirmasi dan metode pembayaran
9. E-ticket akan dikirimkan melalui email yang sudah didaftarkan, setelah Anda melakukan pembayaran. E-ticket ini yang menjadi tiket masuk PRJ.
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news medcom.id
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News
Viral! 18 Kampus ternama memberikan beasiswa full sampai lulus untuk S1 dan S2 di Beasiswa OSC. Info lebih lengkap klik : osc.medcom.id